Page 12 - KLIPING KETENAGAKERJAAN 29 JULI 2019
P. 12
Title CERITA TRAGIS TKW YANG DILECEHKAN SPONSOR DAN KELUARGA MAJIKAN DI ARAB
SAUDI
Media Name merdeka.com
Pub. Date 29 Juli 2019
Page/URL https://www.merdeka.com/peristiwa/cerita-tragis-tkw-yang-dilecehkan-sp onsor-dan-
keluarga-majikan-di-arab-saudi.html
Media Type Pers Online
Sentiment Positive
Tenaga Kerja Indonesia (TKI) mendapatkan perlakuan tidak baik. SK (23) TKW asal,
Kragilan, Kabupaten Serang, Banten mengaku disekap dan dilecehkan oleh majikan
di Riyadh Arab Saudi.
Ketua Serikat Buruh Migran Indonesia (SBMI) Banten Maftuh Salim mengatakan
pihaknya telah mendapatkan laporan bahwa SK buruh migran asal Serang beberapa
kali telah mendapatkan pelecehan seksual dan memaksa melakukan hubungan
asusila oleh majikan dan anak majikan.
"Dia lapor melalui pesan messenger facebook ke akun SBMI Banten semalam. Dia
meminta perlindungan terhadap SBMI Banten atas tindakan sponsor dan
majikannya di tempat kerja," kata Maftuh kepada wartawan, Minggu (28/7).
Lanjut Maftuh, bahkan berdasarkan pengakuan korban, selama 10 bulan bekerja
dirinya tidak pernah mendapatkan upah dari hasil kerjanya tersebut.
Yang lebih miris lagi, SK mengaku pernah dilecehkan oleh pihak sponsor sebelum
diberangkatkan ke Arab Saudi. Disekap selama tiga hari dengan alasan penerbangan
ditunda kemudian dilecehkan untuk melayani nafsu bejat oknum sponsor, beruntung
SK berontak dan melawan.
"Akhirnya sponsor TD membatalkan penerbangan ke Saudi karena SK tidak
melayani nafsunya dan mejualnya ke sesma sponsor lain dan di terbangkan ke
negara tujuan Saudi Arabia kota Riyad," katanya.
Selanjutnya, SBMI Banten akan melakukan advokasi untuk melengkapi bukti laporan
dan berupaya segera memulangkan korban dari Riyadh. Pihaknya sudah
mengantongi data sponsor dan identitas dan alamat majikan korban.
"Korban meminta untuk segera dipulangkan karena tidak tahan perlakuan majikan
dan anak majikannya," katanya.
Page 11 of 131.

