Page 214 - e-KLIPING KETENAGAKERJAAN 15 JUNI 2020
P. 214

Judul              Akibat Covid-19, Kemnaker Catat Ada 3 Juta Pekerja Terkena PHK
                 Nama Media         indozone.id

                 Newstrend          Program Padat Karya
                 Halaman/URL        https://www.indozone.id/news/DNslgXB/akibat-covid-19-kemnaker-
                                    catat-ada-3-juta-pekerja-terkena-phk
                 Jurnalis           redaksi
                 Tanggal            2020-06-12 22:18:00
                 Ukuran             0

                 Warna              Halaman Warna
                 AD Value           Rp 17.500.000
                 News Value         Rp 52.500.000
                 Kategori           Kementerian Ketenagakerjaan
                 Layanan            Korpo
                 Sentimen           positive


              Ringkasan

              Akibat pandemi Covid-19, Kementerian Ketenagakerjaan (Kemnaker) mencatat ada sebanyak
              3.066.567 pekerja dirumahkan atau terkena pemutusan hubungan kerja (PHK) hingga 27 Mei
              2020.

              Kemnaker menjelaskan bahwa 1.757.464 pekerja telah diverifikasi yang berarti sudah diketahui
              nama  dan  alamatnya.  Sementara  sisanya,  1.274.459  pekerja  lainnya  masih  dalam  proses
              pembersihan data.



              AKIBAT COVID-19, KEMNAKER CATAT ADA 3 JUTA PEKERJA TERKENA PHK

              Akibat pandemi Covid-19, Kementerian Ketenagakerjaan (Kemnaker) mencatat ada sebanyak
              3.066.567 pekerja dirumahkan atau terkena pemutusan hubungan kerja (PHK) hingga 27 Mei
              2020.

              Kemnaker menjelaskan bahwa 1.757.464 pekerja telah diverifikasi yang berarti sudah diketahui
              nama  dan  alamatnya.  Sementara  sisanya,  1.274.459  pekerja  lainnya  masih  dalam  proses
              pembersihan data.

              Hal itu disampaikan Menteri Ketenagakerjaan (Menaker) Ida Fauziyah ketika memimpin kegiatan
              program padat karya penyemprotan disinfektan di Mampang Prapatan, Jakarta Selatan, Jumat
              (12/6/2020).

              Oleh karenanya, Kemnaker saat ini masih berupaya untuk mengoptimalkan program padat karya
              sebagai salah satu cara penanganan pekerja yang terdampak Covid-19. Menurutnya, program
              itu menjadi bagian dari program reguler tahunan.

              Namun, dalam masa pandemi saat ini, program itu mengalami fokus ulang dan menjadi program
              padat karya penyemprotan disinfektan yang rutin dilakukan pada hari Jumat. Jadi, pekerja yang
              mengalami PHK kemudian dilibatkan dalam bertugas melakukan penyemprotan disinfektan dan
              mendapat insentif 500.000 dari Kemnaker..




                                                           213
   209   210   211   212   213   214   215   216   217   218   219