Page 239 - e-KLIPING KETENAGAKERJAAN 15 JUNI 2020
P. 239
Judul Kemnaker catat 3 juta pekerja terdampak COVID-19
Nama Media antaranews.com
Newstrend Dampak Virus Corona
Halaman/URL https://www.antaranews.com/berita/1550208/kemnaker-catat-3-juta-
pekerja-terdampak-covid-19
Jurnalis Endang Sukarelawati
Tanggal 2020-06-12 19:53:00
Ukuran 0
Warna Halaman Warna
AD Value Rp 17.500.000
News Value Rp 52.500.000
Kategori Kementerian Ketenagakerjaan
Layanan Korpo
Sentimen positive
Narasumber
neutral - Ida Fauziyah (Menteri Ketenagakerjaan) Kalau data di Kementerian Ketenagakerjaan
jumlahnya tidak sedikit, 3 juta lebih yang terdaftar. Bisa saja angkanya lebih dari itu karena
banyak yang belum melaporkan ke Kementerian Ketenagakerjaan atau ke Dinas
Ketenagakerjaan di provinsi atau di kabupaten/kota
Ringkasan
Kementerian Ketenagakerjaan (Kemnaker) mencatat hingga 27 Mei 2020, terdapat 3.066.567
pekerja dirumahkan atau terkena pemutusan hubungan kerja (PHK) akibat pandemi COVID-19.
KEMNAKER CATAT 3 JUTA PEKERJA TERDAMPAK COVID-19
Jakarta - Kementerian Ketenagakerjaan (Kemnaker) mencatat hingga 27 Mei 2020, terdapat
3.066.567 pekerja dirumahkan atau terkena pemutusan hubungan kerja (PHK) akibat pandemi
COVID-19.
Dari data tersebut, 1.757.464 pekerja telah diverifikasi yang berarti sudah diketahui nama dan
alamatnya. Sisanya, 1.274.459 pekerja masih dalam proses pembersihan data, menurut
keterangan resmi kementerian yang diterima di Jakarta, Jumat.
"Kalau data di Kementerian Ketenagakerjaan jumlahnya tidak sedikit, 3 juta lebih yang terdaftar.
Bisa saja angkanya lebih dari itu karena banyak yang belum melaporkan ke Kementerian
Ketenagakerjaan atau ke Dinas Ketenagakerjaan di provinsi atau di kabupaten/kota," kata
Menteri Ketenagakerjaan (Menaker) Ida Fauziyah ketika memimpin kegiatan program padat
karya penyemprotan disinfektan di Mampang Prapatan, Jakarta Selatan, Jumat.
Dari 1.757.464 pekerja terdampak COVID-19 yang sudah terverifikasi, 380.221 pekerja
merupakan pekerja sektor formal terkena PHK. Sisanya, 1.058.284 pekerja sektor formal
dirumahkan dan 318.959 pekerja informal termasuk UMKM yang terdampak.
238

