Page 48 - e-KLIPING KETENAGAKERJAAN 26 SEPTEMBER 2019
P. 48
Title KABAR BURUH AKAN DEMO GEDUNG DPR HARI INI, KSPI PASTIKAN ITU HOAKS
Media Name sindonews.com
Pub. Date 25 September 2019
https://metro.sindonews.com/read/1442911/170/kabar-buruh-akan-demo-ged ung-dpr-
Page/URL
hari-ini-kspi-pastikan-itu-hoaks-1569385244
Media Type Pers Online
Sentiment Positive
Belakangan, santer kabar bahwa aliansi buruh akan melakukan aksi unjuk rasa di
Gedung DPR RI, Rabu (25/9/2019). Ketua Departemen Komunikasi dan Media
Konfederasi Serikat Pekerja Indonesia (KSPI) Kahar S. Cahyono membantah isu
aktivis buruh turut serta unjuk rasa ke gedung DPR/MPR hari ini.
"Belum, buruh baru akan aksi tanggal 2 Oktober, setelah DPR baru terbentuk,"
tegas Kahar saat dihubungi SINDOnews, Rabu (25/9/2019).
Ia pun menegaskan bahwa kabar tersebut tidak benar. Kahar menduga ada pihak-
pihak yang sengaja menghembuskan isu tersebut.
"Iya, itu hoaks. Terutama terkait buruh akan aksi turunkan Jokowi," tambahnya.
Pada saat bulan Oktober mendatang buruh akan menyampaikan beberapa tuntutan
kepada para wakil rakyat .
"Buruh mendukung aksi mahasiswa #ReformasiDikorupsi. Menolak revisi UU KPK,
RUU KUHP, RUU Pertanyaan, dan sebagainya, jelasnya.
Dalam aksi 2 Oktober nanti, lanjutnya, dilakukan serentak di 10 Provinsi.
Tuntutannya adalah tolak revisi UU Kerenagakerjaan, tolak kenaikan iuran BPJS
Kesehatan, dan tagih janji revisi PP 78/2015.
(ysw)
Page 47 of 72.

