Page 267 - KLIPING KETENAGAKERJAAN 04 NOVEMBER 2019
P. 267

Title          KENAIKAN UMP TEKAN INDUSTRI PADAT KARYA, MENAKER JANJIKAN INSENTIF
                Media Name     bisnis.com
                Pub. Date      01 November 2019
                               https://ekonomi.bisnis.com/read/20191101/12/1165787/kenaikan-ump-tekan -
                Page/URL
                               industri-padat-karya-menaker-janjikan-insentif
                Media Type     Pers Online
                Sentiment      Positive












                JAKARTA - Menteri Ketenagakerjaan Ida Fauziyah menjanjikan insentif untuk
               membantu industri padat karya sekaligus mencegah pemutusan hubungan kerja
               (PHK) di tengah kenaikan Upah Minimum Provinsi sebesar 8,51 persen pada 2020.

               "Ya ada beberapa skema yang kita diskusikan lebih jauh.[Nanti akan didiskusikan] di
               bawah koordinasi Menko Perekonomian,," katanya di Istana Negara, Jumat
               (1/11/2019).

               Kendati demikian, dia enggan menyebutkan skema insentif yang akan disiapkan
               untuk industri padat karya tersebut. Hingga saat ini, dia mengemukakan angka 8,51
               persen sudah mengakomodasi kepentingan pengusaha dan pekerja.

               "Angka itu kan angka yang keluar dari BPS [Badan Pusat Statistik] ya. Dari
               pertumbuhan ekonomi dan inflasi. Jadi tidak masing-masing mengambil data
               sendiri, baik pengusaha atau buruh. Jadi menurut kita sudah di tengah ya, tidak main
               menaik-naikkan begitu saja," ujarnya.

               Berdasarkan Peraturan Pemerintah Nomor 78 tahun 2015, penetapan Upah
               Minimum Provinsi (UMP) 2020 dihitung berdasarkan inflasi dan pertumbuhan
               ekonomi.

               Merujuk pada surat Kepala BPS RI Nomor B-246/BPS/1000/10/2019 tanggal 2
               Oktober 2019, inflasi nasional sebesar 3,39 persen, dan pertumbuhan ekonomi
               nasional sebesar 5,12 persen, sehingga didapatkan kenaikan UMP sebesar 8,51
               persen.

               Sementara itu, para gubernur harus menetapkan UMP 2020 paling lambat per 1
               November 2019 dan Upah Minimum Kabupaten/Kota (UMK) 2020 selambat-
               lambatnya harus sudah ditetapkan pada 21 November 2019.

               "Kita terus kembangkan dialog dengan mereka ya. Sebenernya peraturan





                                                      Page 266 of 328.
   262   263   264   265   266   267   268   269   270   271   272