Page 29 - E-Modul Virus fase e SMA/MA Kelvin Agri Khinandha
P. 29
kegiatan Pembelajaran 2
Profag didadalam sel anak inang dapat menjadi aktif dan keluar dari kromosom sel
inang untuk memasuki tahap-tahap dalam siklus litik. Virus yang dapat bereproduksi dengan
siklus lisogenik dan litik disebut virus temperat, misalnya fag λ. Fag λ mirip dengan fag T4,
tetapi ekornya hanya memiliki satu serabut ekor yang lebih pendek.
1. Tidak terbentuk virion baru
2. Sel inang mengandung profag (ganungan DNA virus dengan kromosom sel inang
3. Sel inang tidak rusak atau mati, bahkan dapat membelah diri.
Gambar 9. Reflikasi Virus Secara Litik dan Lisogenik
Sumber: https://rumusbilangan.com
3. Pembiakan Virus
Virus dikembangkan untuk berbagai tujuan dalam penelitian dan percobaan, antara lain
sebagai berikut.
• Mengetahui ciri-ciri fisik dan kimiawi struktur tubuh virus.
• Mempelajari perilaku dan cara virus menginfeksi tubuh inang (etologi).
• Mengetahui masa inkubasi dan siklus reproduksinya.
• Mengetahui kemungkinan penyebaran
• Untuk pembuatan vaksin
Virus perlu diosalasi dari sel inang sebelum dikembangbiakan. Virus hanya dapat
dikembangkanbiakan didalam sel hidup, misalnya didalam telur yang fertil (mengandung
embrio) atau biakan sel suatu organisme secara in vitro (diluar tubuh, didalam tabung
kultur). Tersedianya biakan sel secara in vitro akan mempermudahkan penanaman virus
yang baru diisolasi dari sel inang dan pengenalan karakteristik virus.
17
Cara hidup dan reproduksi virus