Page 7 - Rss Edisi 8 - 2023
P. 7

1 – Sabda Tuhan








                 Segala  sesuatu  berubah,  semuanya  berlalu,  tetapi  Tuhan  sendiri  tidak

          berubah  atau  berlalu.  Sabda  Tuhan  tidak  akan  pernah  berlalu,  karena  Dia


          sendiri tidak akan pernah berlalu.


                 Tuhan yang sama hidup di masa lalu kita, masa kini dan masa depan kita.

          Kehadiran  kasih-Nya  dalam  hidup  kita  bertahan  selamanya.  Kehadiran-Nya

          yang  penuh  kasih  senantiasa  abadi  dan  setia.  Kasih  Tuhan  bertahan


          melampaui  kehidupan  duniawi  ini  dan  hubungan-Nya  dengan  kita  bertahan

          melampaui kehidupan duniawi ini.


                 Bila  kita  percaya  Yesus,  tentu  kita  percaya  sabda-Nya.  Bila  kita  percaya

          sabda-Nya,  tentu  kita  akan  memberi  respons  terhadap  sabda-Nya  itu.  Bila  Dia

          berkata  bahwa  Ia  akan  datang  kelak,  maka  respons  yang  tepat  adalah  hidup

          dengan mempersiapkan diri, dalam kekudusan dan ketaatan penuh kepada Dia.


          Jangan tunda! Berjaga-jaga berarti percaya dan taat penuh kepada sabda-Nya.




                                                                                                                                            7
   2   3   4   5   6   7   8   9   10   11   12