Page 13 - Microsoft Word - E-BAHAN AJAR GEL BUNYI REVISI
P. 13

Bahan Ajar IPA Terpadu Terintegrasi PjBL dan Etnosains


                                                                        Gelombang Bunyi dan Sistem Pendengaran Manusia

                                Menurut arah getarnya dibedakan menjadi dua:

                    1)    Gelombang transversal yaitu gelombang yang arah rambatnya tegak lurus terhadap

                          arah getarnya. Contohnya gelombang tali dan gelombang cahaya
                    2)    Gelombang longitudinal yaitu gelombang yang arah rambatnya sejajar terhadap arah

                          getarnya. Contohnya gelombang bunyi
                            Pada gelombang transversal terbentuk bukit dan lembah gelombang. Pada gelombang
                    transversal yang  disebut satu  panjang  gelombang adalah jarak antara dua puncak atau  dua

                    lembah gelombang yang berdekatan. Satu panjang gelombang terdiri dari satu bukit gelombang
                    dan satu lembah gelombang. Panjang gelombang dilambangkan dengan λ , yang satuannya

                    adalah meter.
                                                                                   Arah Rambat

                         Arah

                         Getar



                                           Gambar 4. Arah Perambatan Gelombang Transversal
                          Sedangkan  pada  gelombang  longitudinal  terbentuk  rapatan  dan  renggangan.  Satu

                    panjang gelombang longitudinal terdiri dari satu rapatan dan satu renggangan.







                                         Gambar 5. Arah Perambatan Gelombang Longitudinal


                          3        Gelombang Bunyi





                        Apa itu                   Suara     atau    bunyi    merupakan     gelombang
                      gelomb  ang          merambat yang dihasilkan dari benda bergetar sebagai
                       bunyi????           sumber  bunyinya.  Sehingga  gelombang  bunyi  adalah
                                           gelombang  yang  merambat  melalui  medium  tertentu.
                                           Gelombang  bunyi  merupakan  gelombang  mekanik  yang

                                           digolongkan sebagai gelombang longitudinal.




                                                              8
   8   9   10   11   12   13   14   15   16   17   18