Page 4 - E-MODUL FLIP_Neat
P. 4

Kata Pengantar







        Puji syukur senantiasa penulis ucapkan kehadirat Tuhan Yang Maha
     Esa,  atas  rahmat  dan  hidayah-Nya  sehingga  e-modul  ini  dapat


     diselesaikan.  Adapun  judul  dari  e-modul  ini  adalah  "PEMANASAN
     GLOBAL  TERINTEGRASI  ETNOSAINS".  E-modul  ini  juga


     memenuhi  capaian  pembelajaran  mengenai  interaksi  antar  makhluk
     hidup  dan  lingkungannya,  serta  dapat  merancang  upaya-upaya


     mencegah dan mengatasi pencemaran dan perubahan iklim.
        E-modul ini disusun dengan integrasi etnosains sehingga peserta didik


     dapat  belajar  memecahkan  suatu  permasalahan  yang  terjadi  dalam
     kehidupan  sehari-hari.  E-modul  ini  juga  dilengkapi  dengan  video


     mengenai  pemanasan  global  sehingga  peserta  didik  dapat  lebih
     menguasai materi.

        E-modul ini disajikan untuk melatih kemampuan peserta didik dalam

     pemecahan  masalah.  E-modul  ini  mengangkat  permasalahan  atau


     kasus IPA yang ada dilingkungan sekitar. Sehingga, peserta didik dapat

     mengembangkan pengetahuannya dengan kegiatan-kegiatan yang ada

     pada  e-modul  ini.  Harapan  penulis  yaitu  semoga  e-modul  ini  dapat

     membantu peserta didik menambah pengetahuan dan pengalaman.

        Penulis menyadari bahwa dalam penyusunan e-modul ini jauh dari

     sempurna, baik dari segi penyusunan, kalimat, ataupun penulisannya.

     Oleh  karena  itu  penulis  mengharapkan  kritik  dan  saran  yang

     membangun,  guna  menjadi  acuan  dalam  bekal  pengalaman  bagi

     penulus agar lebih baik di masa yang akan datang.


        Penulis mengucapkan banyak terima kasih kepada pihak yang telah
     meberikan  saran  selama  penyusunan  e-modul  ini,  semoga  ini  dapat


     bermanfaat serta berkontribusi dalam peningkatan mutu pendidikan.




                                                                               Padang, 10   Maret 2023




                                                                                             Penulis
   1   2   3   4   5   6   7   8   9