Page 8 - Biru Putih Modern Modul Pembelajaran Sampul A4 Dokumen
P. 8
KEGIATAN BELAJAR
A. Sistem Persamaan Linier Dua Variabel
Pernah kan kamu membandingkan umurmu dengan orang tuamu? Berapakah selisih umurmu
dengan ibumu? Kemudian berapakah umur kalian sekarang dan beberapa tahun ke depan?
Bisakah kamu menuliskan bentuk persamaannya? Kegiatan ini adalah salah satu bentuk dari
sistem persamaan linier dua variabel. Untuk lebih memahaminya, coba perhatikan
permasalahan di bawah ini.
Selisih umur ibu dan anak perempuannya adalah 26
tahun, sedangkan lima tahun yang lalu jumlah umur
keduanya adalah 34 tahun. Hitunglah umur ibu dan anak
perempuannya dua tahun akan datang?
Berdasarkan permasalahan di atas, apa pengertian dari Sistem Persamaan Linier Dua
Variabel? Untuk membantu kalian dalam mendefinisikan sistem persamaan linier dua
variabel, coba kalian ikuti kegiatan berikut ini!
Langkah Kegiatan
1. Tuliskan informasi penting dari permasalahan di atas!
E-Modul Sistem Persamaan Linier Dua Variabel | Kelas VIII 5