Page 32 - e-LKPD BERBASIS PjBL-STEM__MATERI LARUTAN PENYANGGA
P. 32

Peran Larutan Penyangga dalam Kehidupan Sehari-hari



              1
                     Shampo

                                                       Penggunaan  larutan  penyangga  pada
                                                       shampo  diperlukan  untuk  menjaga  pH
                                                       shampo.  Rentang  pH  pada  rambut
                                                       manusia  adalah  sekitar  4,6-6,0  yang

                                                       bersifat sedikit asam. Rambut manusia itu
                                                       tersusun  dari  protein  yang  terdiri  dari

                                                       hidrogen  dan  disulfida,  jadi  apabila
                                                       shampo yang kita gunakan pH nya lebih
                                                       dari  itu  maka  rambut  akan  rusak  dan

                                                       rontok. Sampo dirancang dan diatur pH-
                                                       nya  agar  sesuai  dengan  kondisi.  Oleh

                        Gambar 2.2                     karena  itu,  pemilihan  dan  formulasi
                           Shampo                      shampo sangat penting.
                    sumber: www.detik.com

              2
                    Deterjen
                                                       Deterjen  atau  pembersih  pakaian  dapat
                                                       mengandung  larutan  penyangga  seperti

                                                       asam  sitrat.  Asam  sitrat  memiliki  sifat
                                                       asam  yang  membantu  menghilangkan

                                                       noda dan kotoran pada permukaan. Asam
                                                       sitrat  sering  digunakan  dalam  produk
                                                       pembersih  sebagai  agen  pembersih  dan

                                                       penyeimbang  pH.  Asam  sitrat  bekerja
                                                       dengan  cara  melarutkan  mineral  dan
                                                       residu  lainnya  yang  dapat  menempel

                                                       pada  serat  pakaian.    Penggunaan  asam

                        Gambar 2.3                     sitrat dalam deterjen biasanya digunakan
                           Deterjen                    dalam jumlah yang aman dan efektif.

                   sumber: gridhealth.co.id








      23    e-LKPD berbasis PjBL-STEM
   27   28   29   30   31   32   33   34   35   36   37