Page 8 - E-Modul Fisika SMA Pemanasan Global
P. 8
Kurikulum
Merdeka
R
I
E
P
M
MATERI PEMBELAJARAN
A
E
T
A
J
R
N
A
B
M
E
A
L
Pemanasan Global:
Konsep dan Solusi
A. Fakta-Fakta Perubahan Lingkungan
Gambar 1. Grafik perubahan suhu permukaan global relatif terhadap suhu rata-rata 1951-1980
Sumber: climate.nasa.gov/NASA (2020)
Pemanasan global, tentu Kalian sudah tidak asing lagi dengan istilah
tersebut bukan? Pemanasan global merupakan gejala peningkatan rata-rata
suhu permukaan Bumi. Berdasarkan analisis data yang dihimpun oleh para
ilmuwan di Institut Goddard NASA untuk Studi Luar Angkasa (GISS) yang
ditunjukkan pada Gambar 8.2, Bumi telah mengalami peningkatan suhu global
rata-rata lebih dari 1 oC sejak 1880. Badan Meteorologi Dunia (WMO)
memprediksi kenaikan suhu udara hingga 1,5 oC pada 2024.
Apa buktinya bahwa telah terjadi pemanasan global? Mari telusuri fakta-
fakta berikut ini.
1. Peningkatan Suhu Permukaan Air Laut
Ahli kelautan Mercator Ocean International menganalisis suhu permukaan
laut bumi meningkat menjadi 21,1°C yang memecahkan rekor mencapai tingkat
tertinggi melebihi rekor tahun 2016 sebesar 21°C. Suhu air laut meningkat dua
sampai tiga derajat Celcius dibandingkan dengan tiga sampai lima juta tahun
sebelumnya.
Ekosistem laut merupakan eksosistem yang paling sensitif terhadap
peningkatan suhu. Pemanasan ini terjadi hingga kedalaman 700 meter dari
permukaan laut. Berdasarkan pembagian zona lautan, wilayah kedalaman
tersebut merupakan wilayah yang paling tinggi keanekaragaman hayatinya.
MENU UTAMA