Page 20 - E-MODUL THAHARAH
P. 20
Najis Hukmiyah, yaitu najis yang
tidak tampak dan tidak dapat
dilihat bendanya, tapi diyakini
adanya (menurut hukum), seperti
bekas air kencing yang sudah
mengering, sehingga sifatnya
hilang. Cara mensucikan najis
hukmiyah ini adalah cukup dengan
menyiramkan air kepada benda
atau tempat yang terkena najis satu
kali dan Sunnah tiga kali.
3. Najis Mugholladzoh
Najis mugholladzoh berarti najis
yang berat. Cara mensucikannya secara
bertahap yaitu dengan membasuh sebayak
tujuh kali, satu kali diantaranya
menggunakan air yang dicampur dengan
tanah yang suci.
Contoh najis mugholladzoh
terdapat pada anjing dan babi. Adapun
yang berasal dari anjing dan babi seperti
air liur, daging, darah, air kencing, bulu,
kotorannya.
12