Page 22 - MODUL BENTUK ALJABAR KELOMPOK 1
P. 22
Rangkuman
Definisi 1.1 Bentuk Aljabar
Bentuk Aljabar adalah suatu bentuk matematika yang dalam
penyajiannya memuat huruf-huruf untuk mewakili bilangan yang belum
diketahui.
Dalam suatu bentuk aljabar terdapat unsur-unsur aljabar, yang
meliputi variabel (peubah), koefisien, konstanta, dan faktor.
Berikut penjelasannya:
1. Variabel atau peubah, yaitu simbol-simbol yang mewakili suatu
bilangan pada suatu bentuk aljabar. Simbol-simbol yang
digunakan sebagai variabel biasanya berubah huruf abjad kecil.
2. Koefisien, yaitu angka yang ada sebelum sebuah variabel.
3. Konstanta, yaitu angka yang tidak memuat variabel.
4. Faktor, yaitu bilangan yang membagi bilangan lain atau hasil
kali. Contoh : m, n, o memiliki faktor m, n, dan o.
Suku, yaitu sebuah konstanta, atau variabel, atau variabel beserta
koefisiennya. Antar suku bisa digabungkan menggunakan operasi
penjumlahan atau pengurangan. Ada dua jenis suku dalam bentuk
aljabar, yaitu suku sejenis dan suku tidak sejenis
Operasi hitung perkalian dan pembagian suku aljabar dilakukan
dengan menggunakan sifat-sifat operasi hitung pada bilangan riil,
yakni:
1) Sifat komutatif penjumlahan, yaitu a + b = b + a
2) Sifat asosiatif penjumlahan, yaitu a + (b + c) = (a + b) + c
3) Sifat komutatif perkalian, yaitu a × b = b × a
4) Sifat asosiatif perkalian, yaitu a × (b × c) = (a × b) × c
5) Sifat distributif a × (b ± c) = (a × b) ± (a × c)
19