Page 45 - E-LKPD SIKLUS PERUSAHAAN JASA KELAS X SMK
P. 45
S i k l u s A k u n t a n s i P e r u s a h a a n J a s a
KEGIATAN 5
b. Jurnal Penutup
Jurnal penutup merupakan sebuah jurnal yang digunakan untuk
mentransfer saldo akun laba rugi ke akun ekuitas pada akhir periode
akuntansi. Jurnal penutup secara resmi mengakui pengalihan laba bersih
(atau rugi bersih) dan Prive ke Modal. Pembuatan jurnal penutup ini
dilakukan setelah menyiapkan laporan keuangan. Dalam mempersiapkan
ayat jurnal penutup, perusahaan dapat menutup setiap akun laba rugi
secara langsung ke Modal. Namun, hal tersebut akan mengakibatkan detail
yang berlebihan di akun Modal. Sebagai gantinya, perusahaan menutup
akun pendapatan dan beban ke akun Ikhtisar Laba Rugi, dan mentransfer
laba bersih atau rugi bersih yang dihasilkan dari ikhtisar laba rugi dan prive
ke Modal. Perusahaan mencatat jurnal penutup dalam format jurnal umum.
Kemudian perusahaan memposting jurnal penutup ke dalam buku besar
terkait yang otomatis akan menyebabkan saldo akun nominal menjadi 0.
Berikut ini contoh bentuk jurnal penutup:
38