Page 2 - MODUL KUSMAYANI 2024_Neat
P. 2

KATA PENGANTAR

             Puji  dan  syukur  penulis  panjatkan  kehadirat  Allah  SWT  yang
             telah  melimpahkan  rahmat  taufik  dan  hidayah-Nya,  sehingga
             penulis  dapat  menyelesaikan  penyusunan  e-modul  Flip  Builder
             Pada Mata Kuliah Desain Busana. Ucapan terima kasih penulis
             sampaikan  kepada  semua  pihak  yang  telah  membantu
             penyusunan  e-modul  Flip  Builder  ini  khususnya  kepada  ibu
             Dr. Hamida Suryani, M.Pd. sekaligus sebagai dosen pengampuh
             Mata  Kuliah  Desain  yang  telah  bersedia  memberikan
             kesempatan  kepada  penulis  untuk  mengembangkan  modul
             cetak milik beliau, kemudian Bapak Dr. Slamet Widodo, M.Kes.
             yang  telah  membimbing  serta  memberikan  kritikan  dan  saran
             untuk  perbaikan  modul  cetak  sehingga  tersusun  e-modul  Flip
             Builder .
             E-modul  Desain  Busana  ini  terdiri  dari  8  pokok  materi
             pembahasan yang terdiri dari; (1) Konsep dasar desain busana,
             (2)  Unsur-unseur  desain  busana,  (3)  Prinsip-prinsip  desain
             busana,  (4)  Proporsi  tubuh  desain  busana,  (5)  Bagian-bagian
             busana  dan  teknik  menggambar,  (6)  Menggambar  tekstur  dan
             pola motif bahan, (7) Desain busana untuk berbagai kesempatan
             dan  (8)  Teknik  penyajian  desain  busana.  Dengan  adanya  e-
             modul  Flip  Builder  desain  busana  ini  diharapkan  mahasiswa
             kompetensi  penguasaan  materi  mengenai  desain  busana  yang
             lebih  mudah  untuk  diakses,  e-modul  juga  menyajikan  video
             sebagai  bagian  dari  pokok  maateri  pembahasan,  hal  ini
             dilakukan  supaya  e-modul  tidak  terkesan  monoton  dan
             membosankan  serta  memudahkan  mahasiswa  dalam  praktek
             mendesain.
             Penulis menyadari masih banyak kekurangan dalam penyusunan
             e-modul ini baik dari segi kualitasi isi, bahasa maupun tampilan.
             Oleh karena itu penulis mengharapkan kritik dan saran. Penulis
             berharap  media  pembelajaran  e-modul  Flip  Builder  desain
             busana ini bermanfaat untuk semua pihak.

                                                               Penulis

                                              iii
   1   2   3   4   5   6   7