Page 16 - FlipBook Gelombang Bunyi Kelas XI
P. 16
~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~
GELOMBANG BUNYI
Gelombang bunyi atau biasa kita sebut dengan suara adalah gelombang yang merambat lelalui
suatu medium rambat. Gelombang bunyi merupakan jenis gelombang longitudinal. Gelombang
bunyi disebut gelombang longitudinal karena arah rambatnya samadengan arah geraknya.
Bunyi memiliki tiga aspek utama yaitu, sumber bunyi, energi bunyi, dan penerima gelombang.
Gelombang bunyi pada dasarnya tidak berbeda dengan gelombang lainnya. Gelombang
bunyi juga memiliki komponen gelombang pada umumnya seperti amplitudo, frekuensi,
perioda, fase, panjang gelombang, dan cepat rambat gelombang. Gelombang bunyi tergolong
gelombang longitudinal sehingga sudut antara arah getaran dan arah rambatan gelombangnya
adalah nol. Selama perambatannya gelombang longitudinal akan membentuk pola rapatan dan
renggangan yang menjadi pemklasifikasian satu gelombang longitudinal. Pada gambar
disamping dapat diketahui bahwa suara manusia dihasilkan dari pita suara yang bergetar di
tenggorokan. Pada udara dari dada atau perut melewati pita suara maka akan terjadi getaran
maju-mundur pada pita suara. Saat menerima tekanan dari udara yang berasal dari dalam maka
pita suara akan menghasilkan pola rapatan, sebaliknya ketika tekanan dari dalam mengecil
maka gelombang yang dihasilkan oleh pita suara akan berupa pola regangan. Pola ini yang akan
kemudian berlanjut ke udara dan merambat ke pendengaran. Gelombang yang dihasilkan oleh
pita suara akan merambat di udara sebagaimana berikut.
................................... 1 ............................................