Page 4 - PROGRAM UJI COBA (PILOT PROJECT)_Neat
P. 4
B. Identifikasi Sasaran dan Lingkup Uji Coba
Program pilot project pengembangan LKPD digital berbasis PBL ini akan
dilaksanakan di UPT SMP Negeri 5 Banjit dengan sasaran utama pengurus
inti Komunitas Belajar Cendekia. Tim ini terdiri dari Ketua, Wakil Ketua,
serta Ketua Rumpun mata pelajaran Bahasa, Sains, dan Sosial. Mereka
dipilih sebagai pelaksana utama dalam uji coba ini mengingat peran strategis
mereka sebagai koordinator dalam pengembangan dan implementasi
metode pembelajaran inovatif di sekolah.
Lingkup materi yang akan diuji coba menggunakan LKPD digital berbasis
PBL mencakup seluruh capaian pembelajaran semester genap sesuai
Kurikulum Merdeka Tahun Pelajaran 2024/2025. Melalui pilot project ini,
LKPD digital akan dirancang untuk mendukung pencapaian kompetensi
esensial di setiap kelas pada semester genap. Pendekatan PBL dalam LKPD
digital akan fokus pada pembelajaran berbasis masalah dan pemecahan
masalah nyata yang relevan dengan konteks kehidupan peserta didik, serta
didukung dengan elemen literasi digital yang mendalam.
Media pembelajaran digital yang akan digunakan tidak dibatasi. Setiap guru
bebas memilih jenis media digital yang akan digunakan untuk
mengembangkan LKPD. Guru dapat menggunakan Canva, Google
Formulir, Flip pdf, Lumi, Geneally, dan Quizizz. (Gambar/Ikon):
PKG SERI 1 E-LKPD PBL 4