Page 50 - E-Modul Perawatan Kulit Wajah Berjerawat Dengan Teknologi
P. 50
PERAWATAN KULIT WAJAH BERJERAWAT
DENGAN TEKNOLOGI
Untuk Sekolah Menengah Kejuruan/Madrasah Aliyah KELAS XII
Modul elektronik Perawatan Kulit Wajah Berjerawat dengan
Teknologi ini dibuat guna menunjang pembelajaran mandiri pada
Seokolah Menengah Kejuruan Program Keahlian Tata Kecantikan
khususnya Kelas XI. Modul Elektronik ini dibuat sesuai dengan
tuntutan Capaian Pembelajaran Perawatan Kulit Wajah dengan
Teknologi. Modul elektronik ini berisi materi yang dapat membekali
peserta didik mengenai pengetahuan dan keterampilan dalam
melakukan perawatan kulit wajah berjerawat dengan teknologi.
Adapun materi yang dibahas pada e-Modul ini antara lain :
• Konsep Perawatan Kulit Wajah Berjerawat dengan Teknologi
• Bahan dan Kosmetik Perawatan Kulit Wajah Berjerawat dengan
Teknologi
• Alat-alat Teknologi Perawatan Kulit Wajah Berjerawat dengan
Teknologi
• Analisis dan Diagnosa Perawatan Kulit Wajah
• Teknik Perawaan Kulit Wajah Berjerawat dengan Teknologi
Modul elektronik ini dilengkapi dengan video dan audio yang
dapat memudahkan peserta didik dalam memahami materidan
mendukung pembelajaran mandiri. Didalam modul elektronik ini juga
dilengkapi dengan evaluasi berupa pilihan ganda dan uraian. Hal ini
ertujuan untuk mengukur kemampuan siswa dalam memahami materi.
Dengan demikian, semoga dengan modul elektronik ini peserta
didik dapat mencapai kompetensi yang diharapkan.