Page 18 - PEDOMAN PENULISAN TA 2019 fiks 7 juni 2019
P. 18
BAB VIII
TEKNIK PENULISAN TUGAS AKHIR
A. Bahasa
Bahasa yang digunakan di dalam penulisan Tugas Akhir adalah bahasa
Indonesia ragam ilmiah. Tugas Akhir disajikan secara formal dengan
bahasa yang tepat, tidak berbelit-belit, dan langsung menuju pokok
permasalahan. Untuk itu, diperlukan bahasa yang lugas yang berpedoman
kepada EYD dan Kamus Besar Bahasa Indonesia.
B. Pengetikan
1. Kertas dan Ukuran
Naskah TA diketik di atas kertas HVS 70 gram ukuran A4 (21 x
29,7 cm). Kertas berwarna putih dan diketik tidak timbal balik.
Apabila digunakan kertas khusus untuk kelengkapan data dalam TA
seperti kertas milimeter untuk grafik, kertas kalkir untuk bagan, dan
sejenisnya, boleh di luar batas ukuran dan dilipat sesuai dengan
ukuran kertas naskah.
2. Spasi
a. Jarak antara dua baris pengetikan TA adalah 1,5 spasi.
b. Daftar Pustaka diketik dengan jarak 1 spasi sedangkan jarak
antar-Daftar Pustaka diketik dalam dua spasi.
3. Batas Tepi (Margin)
Batas tepi pengetikan naskah mengikuti ketentuan berikut.
Tepi Atas/top : 4 cm Tepi Bawah/Button : 3 cm
Tepi Kiri/left : 4 cm Tepi Kanan/right : 3 cm
4. Alinea Baru
Pengetikan alinea baru dimulai di ketukan keenam dari tepi kiri.
5. Bab, Subbab, dan Anak Subbab
a. Nama Bab diketik bold dengan huruf kapital. Nomor urut bab
ditulis dengan huruf Romawi dan diketik di tengah-tengah kertas
di atas nama bab.
b. Subbab dan nomor subbab dimulai dari batas tepi kiri. Huruf awal
setiap kata ditulis dengan huruf kapital. Nomor subbab ditulis
dengan huruf kapital.
c. Anak subbab dimulai dari batas tepi kiri. Huruf awal setiap kata
ditulis dengan huruf kapital. Nomor anak subbab ditulis dengan
angka.
6. Penggunaan Huruf
Keseluruhan naskah diketik dengan menggunakan huruf Times
New Roman ukuran 12.
Panduan Penulisan Tugas Akhir Ilmu Perpustakaan UIN Imam Bonjol Padang | 12