Page 34 - E-MODUL FISIKA PEMANASAN GLOBAL
P. 34

Berpikir Kritis                                                ANSWER



                Bacalah artikel berita di bawah ini !



                                                                  Berdasarkan       redaksi     harian
                                                                  Kompas,  yang  berjudul  “KSP:
                                                                  Pemindahan         IKN        Wujud
                                                                  Keseriusan  Indonesia  Jawab
                                                                  Tantangan  Pemanasan  Global”,
                                                                  bagaimanakah           pendapatmu
                                                                  mengenai  hal  tersebut?  Apakah
                                                                  benar  IKN  merupakan  solusi
                                                                  Pemanasan Global di Indonesia?






             3. Menggunakan Alat Transportasi Alternatif

                 Menggunakan alat transportasi alternatif merupakan langkah strategis
             dalam upaya pencegahan pemanasan global. Transportasi, terutama yang
             menggunakan  bahan  bakar  fosil,  menjadi  sumber  emisi  gas  rumah  kaca
             yang  signifikan.  Peralihan  ke  alat  transportasi  alternatif,  seperti  mobil

             listrik,  sepeda  listrik,  atau  kendaraan  berbahan  bakar  hidrogen,  dapat
             mengurangi  emisi  karbon  dioksida  dan  bahan  polutan  lainnya  yang
             dihasilkan       dari     pembakaran          bahan       bakar      fosil.    Selain      itu,
             mempromosikan             transportasi       umum,        berbagi       kendaraan,        dan
             mengembangkan infrastruktur untuk pejalan kaki dan sepeda juga dapat

             mengurangi volume kendaraan pribadi dan menciptakan pola perjalanan
             yang lebih berkelanjutan.


             Upaya Penanggulangan Dampak Pemanasan

             Global


                  Upaya penanggulangan dampak pemanasan global adalah serangkaian
             langkah  dan  tindakan  yang  diarahkan  untuk  mengurangi  konsekuensi

             negatif yang ditimbulkan oleh pemanasan global terhadap lingkungan dan
             masyarakat. Tujuan utamanya adalah untuk membatasi peningkatan suhu
             global dan mengurangi dampak yang merugikan seperti perubahan iklim

             yang ekstrem, kenaikan permukaan air laut, dan hilangnya biodiversitas.






                                                                                                                30
   29   30   31   32   33   34   35   36   37   38   39