Page 13 - KELAS 6 TM 1 ST 3 PB 1-6
P. 13
Tematik 6 Tema 1
Selamatkan Makhluk Hidup
di Sekitar Kita
Teknik Berlari, Melempar, dan Menangkap/Memukul Bola dalam
Permainan Rounders
Gerak lokomotor dan nonlokomotor juga dilakukan para pemain
rounders. Masih ingatkah kalian cara bermain rounders?
Sebelum bermain rounders, kalian sebaiknya berlatih lempar tangkap
bola secara berpasangan sesuai dengan langkah-langkah berikut.
1. Bagilah teman-teman kalian menjadi beberapa regu putra dan
beberapa regu putri.
2. Regu putra saling berhadapan dengan
jarak 4 meter, sedangkan regu putri
saling berhadapan dengan jarak 3 meter.
3. Tiap regu berbaris bersaf untuk
mempraktikkan lempar tangkap bola.