Page 27 - MATERI FLIPBOOK FULL_NEW
P. 27
berbentuk pena elektronis, di antaranya adalah pen
based computer system, light pen, dan digitizer.
a) Mouse
Mouse adalah pointing device yang digunakan
untuk mengatur posisi kursor di layar. Dengan
menggeser mouse di bidang yang datar, misalnya
meja kursor di layar akan bergeser sesuai dengan arah
dari pergeseran mouse
b) Touch screen (layar sentuh)
Touch screen merupakan sebuah perangkat keras
yang mirip seperti monitor komputer, tetapi
mempunyai kelebihan dibanding-kan monitor biasa.
Layar sentuh atau dalam bahasa Inggrisnya touch
screens, touch screens, touch panels, atau touch
screen panels adalah layar tampilan komputer yang
sensitif terhadap sentuhan manusia, sehingga
seseorang dapat berinteraksi dengan komputer
dengan cara menyentuh gambar atau tulisan yang
terpampang pada layar komputer.
c) Joystick
Joystick biasa digunakan untuk mengendalikan
aplikasi per-mainan (game). Pada prinsipnya cara
kerja joystick sama dengan mouse hanya saja
penggerak penunjuk layar berupa tongkat kecil.
d) Light Pen
Light pen merupakan penunjuk yang berupa
seperti pena dan dapat menghasilkan cahaya yang
digunakan bersamaan dengan sebuah layar yang peka
cahaya. Light pen memungkinkan pema-kai
menunjuk langsung ke layar di mana pemakai
menghendaki pilihan atau perintah yang dijalankan.