Page 20 - E-MODUL PENYAJIAN DATA UYUN Revisi
P. 20
Orientasi Masalah
Perhatikan masalah berikut!
Masalah 1.1
Kelas VII.A baru saja melaksanakan ulangan matematika pada materi Bentuk Aljabar.
Dari hasil ulangan 20 siswa, diperolah data sebagai berikut.
90 65 98 73 85 75 100 53 61 55
98 86 65 75 80 80 100 60 50 93
Agar guru lebih mudah mengetahui banyak siswa yang lulus
ulangan, bagaimana cara membuat tabel distribusi frekuensinya ?
Eksplorasi
Diketahui: Hasil ulangan kelas VII.A = 20 siswa
Ditanya: bagaimana cara membuat tabel distribusi frekuensinya ?
Analisis/Mengolah Informasi
Solusi: Susunlah data hasil ulangan tersebut ke dalam tabel distribusi frekuensi !
Nilai Ulangan Turus Jumlah Siswa
51-60 |||| 4
61-70 ||| 3
71-80 |||| 5
81-90 ||| 3
91-100 |||| 5
Jumlah 20
E-Modul Matematika Berbasis Penemuan Terbimbing 14