Page 3 - Ebook Tiga Sekawan_Heny Septiani
P. 3
Kata Pengantar
Puji syukur peneliti panjatkan ke hadirat Allah SWT Yang Maha Esa. Berkat
rahmat dan karunia-Nya media e-book cerita bergambar berbasis Problem
Based Learning yang berjudul “Tiga Sekawan” dapat diselesaikan. Media e-
book cerita bergambar ini dibuat dalam rangka mendukung penelitian skripsi
dengan judul “Pengembangan E-book Cerita Bergambar untuk Mengenalkan
Nilai Kebhinekaan Global Berbasis Problem Based Learning Kelas V Sekolah
Dasar”. Besar harapan peneliti untuk nantinya media e-book cerita bergambar
berbasis Problem Based Learning ini dapat digunakan sebagai media
pembelajaran alternatif.
Peneliti menyadari bahwa banyak pihak yang terlibat dalam membantu
memberi bimbingan, kritik, dan saran. Oleh karena itu, pada kesempatan ini
peneliti ingin mengucapkan terima kasih kepada Ibu Dr. Nina Nurhasanah,
M.Pd. selaku Dosen Pembimbing I dan Ibu Dr. Iva Sarifah, M.Pd. selaku Dosen
Pembimbing II yang selalu teliti dan sabar dalam membimbing peneliti. Ucapan
terima kasih juga diucapkan kepada Penasihat Akademik, seluruh dosen, dan
staf Prodi Pendidikan Guru Sekolah Dasar yang telah berkontribusi
memberikan ilmu dan dukungan. Tidak lupa ucapan terima kasih kepada
keluarga dan teman-teman yang selalu memberikan motivasi, saran, serta
support kepada peneliti.
Peneliti,
Heny Septiani
iii