Page 13 - BAHAN AJAR GELOMBANG BUNYI FISIKA SMA KELAS XI
P. 13

B a h a n   A j a r   E l e k t r o n i k   G e l o m b a n g   B u n y i  | 9



                        akan dilenturkan sehingga tetap mampu melewati celah tersebut. Dengan adanya

                        pelenturan gelombang bunyi ini, kita masih mampu mendengar percakapan orang
                        yang berada di ruangan yang berbeda karena adanya gelombang yang menembut

                        celah-celah kecil ruangan tersebut.


                        4) Pemaduan Gelombang Bunyi (Interferensi)
                             Prinsip  interferensi  bermula  dari  superposisi  gelombang.  Interferensi

                        merupakan  pemaduan  dua  atau  lebih  gelombang  yang  akan  menghasilkan
                        gelombang  baru  yang  sifatnya  perpaduan  dari  gelombang-gelombang

                        penyusunnya. Gelombang bunyi mengalami perpaduan di tempat dan waktu yang

                        sama. Proses interfrensi gelombang bunyi bisa lebih mudah diobservasi pada alat
                        musik gitar. Bunyi yang dihasilkan saat kita memetik setiap senar akan berbeda

                        dengan ketika kita memetik secara bersamaan.


                        c.  Syarat-Syarat Terjadinya Bunyi
                        1) Sumber Bunyi

                             Syarat terjadinya bunyi yang pertama adalah adanya sumber bunyi. Sumber
                        bunyi  adalah  segala  sesuatu  yang  dapat  menghasilkan  bunyi.  Bunyi  tidak  akan

                        dapat dihasilkan jika tidak ada sumber bunyi. Contoh sumber bunyi yaitu berbagai

                        alat musik, seperti piano, gitar, drum, seruling, dan biola.

                        2) Media Penghantar (Medium)

                             Bunyi membutuhkan medium untuk sebagai media perambatannya. Media

                        penghantar bunyi antara lain zat padat, zat cair, dan zat gas. Dengan adanya media
                        tersebut,  maka  bunyi  akan  terdengar.  Namun,  merambatnya  bunyi  melalui  zat

                        padat dan zat cair akan terdengar lebih keras daripada merambatnya bunyi melalui
                        zat gas (udara). Udara memiliki peranan penting dalam keberadaan bunyi karena

                        manusia bisa berkomunikasi dengan mudah karena adanya udara sebagai media

                        penghantar.  Bunyi  yang  merambat    melalui  zat  cair  dapat  diketahui  pada
                        eksperimen  membuat  alat  musik  menggunakan  gelas.  Saat  mengetukkan  gelas

                        menggunakan  sendok  akan  menghasilkan  getaran  pada  gelas.  Getaran  tersebut
                        akan  menghasilkan  gelombang  bunyi  yang  dihantarkan  oleh  air.  Jika  kita

                        dengarkan  dengan  seksama,  suara  antara  gelas  yang  berisi  air  dengan  gelas
                        kosong berbeda. Bahkan, gelas yang berisi air dengan ketinggian yang berbeda-
   8   9   10   11   12   13   14   15   16   17   18