Page 103 - Buku_Ajar_Penulisan_Jurnalistik-2-136
P. 103

Kencana Ariestyani, S.Sos., M.Si

                    Menurut Stewart & Alexander (2021), ada tiga
            pengambilan gambar yang menjadi dasar dari sebagian besar
            teknik   pengambilan    gambar    untuk   berita,  baik  yang
            menggunakan ponsel, kamera kecil VJ, atau juru kamera, yakni
            pengambilan gambar jarak jauh (long shot), pengambilan gambar
            medium (medium shot), dan jarak dekat (close up). Dalam
            praktiknya, ketiga teknik tersebut memiliki beberapa variasi
            yakni:


                    1. VLS/Very Long Shot/Wide Shot. Visual yang
                       direkam dengan teknik ini memberi pemirsa

                       gambaran besar tentang adegan tersebut.
                    2. LS/Long shot. Seluruh tubuh masuk dalam frame.
                       Jangan lupa untuk memberi ruang pada kaki dan juga
                       ruang kepala subjek yang direkam. Teknik long shot
                       memungkinkan pemirsa melihat latar belakang dan
                       menentukan lokasi subjek.
                    3. MLS/Medium Long Shot. Terkadang disebut juga
                       pengambilan gambar tiga perempat, yakni subjek
                       direkam dan masuk bingkai hanya sampai    di  bagian
                       lutut.
                    4. MS/MidShot. Pengambilan gambar sampai ke bagian
                       dekat pinggang baik orang tersebut sedang berdiri

                       atau duduk. Dapat digunakan untuk wawancara yang
                       lebih santai atau untuk memperkenalkan tamu atau
                       pembawa acara.
                    5. MCU/Medium Close Up. Teknik ini adalah
                       pengambilan gambar wawancara standar yang paling



                                          90
   98   99   100   101   102   103   104   105   106   107   108