Page 5 - Modul1_7_Neat
P. 5
Apakah kalian sudah pernah melihat pecahan uang kertas yang dipublikasikan pada
saat peringatan HUT ke-75 Kemerdekaan Republik Indonesia? Itulah uang kertas
pecahan Rp. 75.000,-.
Bertepatan dengan hari jadi Indonesia ke-75 Bank Indonesia menerbitkan uang
kertas rupiah khusus dalam pecahan Rp 75.000,- sebanyak 75 juta lembar. Uang
yang masuk kategori Uang Peringatan Kemerdekaan (UPK) tersebut lebih
ditujukan sebagai uang koleksi, bukan untuk uang transaksi secara umum. Adakah
diantara keluarga kalian yang memilikinya? Coba amati gambar pada pecahan uang
kertas tersebut seperti tampak pada gambar di atas!
Setelah mengamati gambar di atas, kalian menuliskan makna gambar tersebut
terkait pembelajaran kita tentang keberagaman masyarakat. Silakan tulis pendapat
kalian pada kolom di bawah ini atau pada buku catatan kalian!
----------------------------------------------------------------------------------------------------------
----------------------------------------------------------------------------------------------------------
----------------------------------------------------------------------------------------------------------
----------------------------------------------------------------------------------------------------------
----------------------------------------------------------------------------------------------------------
----------------------------------------------------------------------------------------------------------
----------------------------------------------------------------------------------------------------------
------------------------------------------
Salah satu makna dari gambar yang tertera di bagian belakang uang kertas pecahan
tersebut adalah makna memperteguh kebhinnekaan. Makna ini diwakilkan dengan
gambar anak-anak yang mengenakan pakaian adat dari sembilan daerah berbeda,
mulai dari barat hingga timur Indonesia.
Hal ini menunjukkan adanya keberagaman dalam masyarakat Indonesia.
Keberagaman suku, agama, ras, dan antargolongan di Indonesia akan indah apabila
berpadu dalam bingkai Bhinneka Tunggal Ika