Page 58 - PAI KELAS VII new
P. 58
2. Makmum Masbµq
Makmum masbµq adalah makmum
yang tidak sempat membaca surat al-
F±ti¥ah bersama imam di rakaat pertama.
Lawan katanya adalah makmum muw±fiq,
yakni makmum yang dapat mengikuti
se luruh rangkaian £alat berjamaah bersama
imam. (Sumber: Dok. Kemdikbud)
Jika kalian dalam kondisi ketinggalan ber- Gambar 4.3 Sedang melakukan £alat
berjamaah
jamaah seperti ini, perlu kecermatan dalam tata
cara menghitung jumlah rakaat. Untuk itu, perhatikan beberapa ilustrasi peristiwa
berikut. Penjelasan ini sangat penting, siapa tahu kalian mengalaminya:
Ilustrasi 1
Pada saat makmum datang untuk berjamaah £alat Asar, imam masih berdiri
pada rakaat pertama. Makmum berniat, takbiratul i¥r±m, dan membaca al-F±ti¥ah.
Namun, sebelum selesai membaca al-F±ti¥ah imam rukuk, maka dalam keadaan ini
makmum harus segera rukuk mengikuti imam tanpa harus menyelesaikan bacaan
al-F±ti¥ah. Makmum semacam ini masih dinyatakan mendapatkan seluruh rakaat
bersama imam. Jadi, pada saat imam menutup £alat dengan salam, makmum
tersebut ikut salam.
Ilustrasi 2
Pada saat makmum datang untuk berjamaah £alat A£ar, imam sedang rukuk
untuk rakaat pertama. Makmum berniat, takbiratul ihram, dan membaca al-F±ti¥ah
meskipun hanya satu ayat. Lalu, makmum segera rukuk mengikuti imam tanpa
harus menyelesaikan bacaan al-F±ti¥ah. Makmum semacam ini masih dinyatakan
mendapatkan seluruh rakaat bersama imam. Jadi, pada saat imam menutup £alat
dengan salam, makmum tersebut ikut salam.
Ilustrasi 3
£alat A£ar,
Pada saat makmum datang untuk berjamaah imam sedang i‘tidal
atau sujud untuk rakaat pertama. Makmum berniat, takbiratul i¥r±m, dan langsung
i‘tid±l atau sujud bersama imam. Pada saat imam menutup £alat dengan salam,
makmum berdiri lagi untuk menambah kekurangan rakaat yang belum selesai.
50 Kelas VII SMP/MTs