Page 113 - Modul Pendidikan Guru Penggerak Bu Siti Dhomroh
P. 113
apan yang akan Dilakukan
Adapun rencana tindakan yang akan saya lakukan untuk mewujudkan aksi nyata ini adalah
sebagai berikut.
Melakukan pertemuan dengan siswa untuk membahas rencana belajar saat liburan.
Mengajak rekan sejawat untuk melakukan aksi nyata bersama.
Menetapkan kesepakatan belajar bersama dengan siswa.
Menugaskan siswa untuk mencatat kesepakatan target belajar yang telah disepakati
untuk selalu diingat.
Membuat dokumentasi.
Dukungan yang Dibutuhkan
1. Ijin kepala sekolah sangat diperlukan untuk pelaksanaan kegiatan belajar saat liburan di
sekolah.
2. Kontribusi orangtua dalam membimbing anaknya untuk tetap belajar meskipun di masa
liburan.
3. Kontribusi warga sekolah untuk tetap memberikan akses belajar pada siswa saat liburan.
4. Kerjasama dengan rekan guru dalam pelaksanaan kegiatan belajar saat liburan.
Hal-hal yang didapat dari pelaksanaan
Pada pelaksanaanya banyak siswa yang tidak berkenan mengikuti dengan alasan liburan
saatnya berkumpul bersama keluarga dan menikmati masa santai di rumah. Namun demikian
beberapa siswa yang antusias mengikuti sambil mengikuti kegiatan lain di sekolah merasa
menikmati dan mendapatkan nilai positif dari kegiatan ini. Mereka merasa bahwa belajar tidak
hanya fokus pada konten mata pelajaran namun belajar memanfaatkan waktu-waktu senggang
dengan budaya dan kegiatan positif semakin menambah motivasi mereka dalam memanajemen
waktu sebaik mungkin.
Rencana Perbaikan
Budaya positif ini belum maksimal dilaksanakan karena belum pernah dilakukan sebelumnya.
Banyak kekurangan dalam kegiatan ini, antara lain belum banyak siswa yang terlibat, belum
banyak rekan sejawat yang terlibat. Oleh karena itu perlu keterlibatan sekolah dalam hal
penjadwalan kegiatan ini di masa liburan bagi guru-guru agar guru-guru dapat memanfaatkan
bersama siswanya untuk mengisi liburan ini dengan budaya positif di sekolah.
Adapun rencana tindakan yang akan saya lakukan untuk mewujudkan aksi nyata ini adalah
sebagai berikut.
Melakukan pertemuan dengan siswa untuk membahas rencana belajar saat liburan.
Mengajak rekan sejawat untuk melakukan aksi nyata bersama.
Menetapkan kesepakatan belajar bersama dengan siswa.
Menugaskan siswa untuk mencatat kesepakatan target belajar yang telah disepakati
untuk selalu diingat.
Membuat dokumentasi.
Dukungan yang Dibutuhkan
1. Ijin kepala sekolah sangat diperlukan untuk pelaksanaan kegiatan belajar saat liburan di
sekolah.
2. Kontribusi orangtua dalam membimbing anaknya untuk tetap belajar meskipun di masa
liburan.
3. Kontribusi warga sekolah untuk tetap memberikan akses belajar pada siswa saat liburan.
4. Kerjasama dengan rekan guru dalam pelaksanaan kegiatan belajar saat liburan.
Hal-hal yang didapat dari pelaksanaan
Pada pelaksanaanya banyak siswa yang tidak berkenan mengikuti dengan alasan liburan
saatnya berkumpul bersama keluarga dan menikmati masa santai di rumah. Namun demikian
beberapa siswa yang antusias mengikuti sambil mengikuti kegiatan lain di sekolah merasa
menikmati dan mendapatkan nilai positif dari kegiatan ini. Mereka merasa bahwa belajar tidak
hanya fokus pada konten mata pelajaran namun belajar memanfaatkan waktu-waktu senggang
dengan budaya dan kegiatan positif semakin menambah motivasi mereka dalam memanajemen
waktu sebaik mungkin.
Rencana Perbaikan
Budaya positif ini belum maksimal dilaksanakan karena belum pernah dilakukan sebelumnya.
Banyak kekurangan dalam kegiatan ini, antara lain belum banyak siswa yang terlibat, belum
banyak rekan sejawat yang terlibat. Oleh karena itu perlu keterlibatan sekolah dalam hal
penjadwalan kegiatan ini di masa liburan bagi guru-guru agar guru-guru dapat memanfaatkan
bersama siswanya untuk mengisi liburan ini dengan budaya positif di sekolah.