Page 5 - latihan buku tahunan
P. 5

Assalamualaikum wr wb


                                                                                           Hamdan wa syukron lillah, ama ba'du.

                                                                                           Segala puji bagi dzat yang telah melimpahkan rahmat kepada
                                                                                           kita semua, shalawat dan salam tetap tercurah kepada baginda
                                                                                           Nabi  Muhammad  SAW,  yang  telah  membimbing  dan
                                                                                           menunjukkan  kita  jalan  kebenaran  yakni  addinul  Islam.  Dan
                                                                                           Semoga kita kelak mendapatkan syafaatnya, Aamiin.
                                                                   Sebelumnya  saya  ucapkan  Selamat  dan  sukses  atas  kelulusan  Ananda,  lulusan
                                                                   angkatan ke 10 SMK AL Furqon Tlogo Batursari Mranggen Demak setelah melewati
                                                                   masa suka dan duka selama kurang lebih tiga tahun.
                                                                   Saya  hanya  bisa  mendoakan,  semoga  selepas  dari  kelulusan  Ananda  dari  SMK  AL
                                                                   Furqon Tlogo Batursari Mranggen Demak , Ananda semakin shaleh/shalehah, semakin
                                                                   cerdas, dan siap memimpin. Dijalur apapun dan dibidang apapun semoga diberikan

                                                                   kesuksesan dan mendapat ridho dari Allah SWT. Aamiin.
                                                                   Saya juga menyampaikan permohonan maaf kepada Ananda Siswa-Siswi Angkatan 10,
                                                                   atas nama pribadi atau kepala sekolah, bila dalam berinteraksi selama tiga tahun ada              Halaman 03
                                                                   kesalahan dan kekhilafan, baik yang disengaja atau tidak disengaja. Dan semoga Allah
                                                                   mengampuni kesalahan kita semua. Aamiin
                                                                   Yang terakhir, dimana saja antum berada, selepas dari SMK AL Furqon Tlogo Batursari
                                                                   Mranggen Demak, tetaplah menjadi orang-orang yang bertaqwa. Karena dengan pintu
                                                                   ketaqwaan  inilah  kesuksesan  demi  kesuksesan  akan  mudah  diraih.  Teruslah
                                                                   memperbagus  adab  dan  akhlaq  (kredibilitas),  menambah  ilmu  pengetahuan,  dan
                                                                   memperbanyak  teman  yang  baik  (networking),  insya  Allah  kesuksesan  sejati  akan
                                                                   mudah dicapai.
                                                                   Selamat  menghadapi  dunia  nyata,  dunia  yang  penuh  ujian  dan  tantangan.  Semoga
                                                                   engkau mampu melewatinya dengan baik.


                                                                   Kepala Sekolah
                                                                   SMK AL Furqon




                                                                   KH. Suyitno, S.Pd.I., M.M
   1   2   3   4   5   6   7   8   9   10