Page 18 - e-book aka_Neat
P. 18

PENUTUP


                                                      Rangkuman





                            1.  Pasar  diartikan  sebagai  “tempat”  bertemunya  kekuatan  penjual

                                (supply) dan kekuatan pembeli (demand) sampai timbul transaksi.
                                Pengertian pasar yang menekankan pentingnya tempat atau dalam

                                arti fisik disebut pasar tradisional (pasar konkret). Pengertian pasar
                                yang  menekankan  “bertemunya”  kekuatan  penjual  dan  kekuatan


                                pembeli (tidak harus secara fisik) sampai menimbulkan transaksi.
                                disebut pasar modern (pasar abstrak.

                            2.  Pasar mempunyai tiga fungsi yaitu pasar fungsi Distribusi, promosi

                                dan pembentuk harga.

                            3.  Bentuk-bentuk  pasar  dibagi  menjadi  beberapa  bentuk  seperti

                                bentuk  pasar  berdasarkan  jenis  barang  yang  diperjual  belikan,
                                berdasarkan  sifatnya,  berdasarkan  hubungannya  dengan  proses


                                produksi,  berdasarkan  luas  jangkauannya,  berdasarkan  waktu
                                terjadinya dan berdasarkan bentuk transaksinya.

                            4.  Struktur pasar di bagi menjadi beberapa jenis yaitu pasar persaingan

                                sempurna, pasar monopoli, pasar oligopoly, dan monopolistik.



                 Ayo Berdiskusi


                 Diskusikan dengan teman-teman dalam

                 kelompok kalian!

                 1.    Carilah masing-masing dua contoh
                    perusahaan/produsen yang pasar produknya
                     mendekati persaingan sempurna, pasar
                    persaingan monopolistik, pasar oligopoli dan
                    pasar monopoli?
                 2.  Adakah suatu perusahaan yang ketika
                    sebagai pembeli di pasar input (faktor
                    produksi) atau pasar output (hasil/produk)
                    berada dalam pasar Monopsoni dan ketika
                    sebagai penjual berada pada pasar
                    Monopoli?



               15 | E - b o o k   P a s a r   D a l a m   P e r e k o n o m i a n
   13   14   15   16   17   18   19   20   21