Page 220 - IPAS-BS-KLS-IV
P. 220

3.  Apa yang terjadi apabila sebuah tempat atau daerah tidak

                         memiliki peraturan?

                     4.  Mengapa seseorang bisa melakukan pelanggaran aturan?

                     5.  Bagaimana         agar     seseorang       tidak    mengulang         melakukan

                         pelanggaran?




                               Belajar Lebih Lanjut



                     Apa yang akan terjadi jika sebuah wilayah atau tempat tidak memiliki

                     aturan? Mungkin saja kehidupan masyarakat menjadi tidak teratur.

                     Setiap orang akan melakukan segala sesuatu yang mereka inginkan.
                     Oleh karena itu norma perlu dibuat agar:


                     1.  terciptanya kehidupan harmonis di dalam masyarakat;


                     2.  sebagai petunjuk dalam bersikap dan bertindak;

                     3.  sebagai pengontrol sikap dan tindakan manusia;

                     4.  sebagai alat pelindung masyarakat.



                                                      Namun, terkadang masih saja terlihat

                                                      seseorang yang melakukan pelanggaran
                                                      terhadap aturan. Oleh karena itu, sanksi

                                                      bertujuan untuk membuat orang yang

                                                      melanggar aturan menjadi jera.               Adapun
                                                      beberapa sanksi bagi seseorang yang
                      Gambar 8.4 Pelanggaran
                               lalu lintas            melakukan pelanggaran norma maupun
                     Sumber: liputan6.com/Merdeka.    peraturan tertulis.
                            com/Iqbl Nugroho






                             Kosakata Baru

                        jera: kapok atau tidak ingin melakukan hal itu lagi






                   210       Ilmu Pengetahuan Alam dan Sosial untuk SD Kelas IV
   215   216   217   218   219   220   221   222   223   224   225