Page 23 - IPAS-BS-KLS-IV
P. 23
Sumber: freepik.com/4045
Semua tumbuhan yang kita makan bisa kita nikmati karena adanya
proses fotosintesis. Agar sayur tumbuh besar dan siap dipanen,
tanaman harus tumbuh besar terlebih dahulu. Hal ini tidak akan terjadi
jika tanaman tidak melakukan fotosintesis. Menurut kalian, apakah
hewan dan manusia bisa makan jika tanaman tidak melakukan
fotosintesis?
Lakukan Bersama
1. Diskusikan dengan kelompok kalian pertanyaan berikut.
a. Darimana tumbuhan mendapatkan karbon dioksida untuk
proses fotosintesis?
b. Dari mana manusia mendapatkan oksigen untuk bernapas?
c. Apa hubungan antara tumbuhan, manusia, dan hewan pada
proses fotosintesis?
d. Mengapa proses fotosintesis adalah proses yang penting di
Bumi?
Bab 1 | Tumbuhan, Sumber Kehidupan di Bumi 13