Page 5 - LAPORAN AKHIR MBKM MAGANG DI SDIT AL-MUMTAZ_FATHANAH PUTRI WIBOWO
P. 5

BAB I


                                                     PENDAHULUAN


              1.1 Latar Belakang

                      Merdeka Belajar Kampus Merdeka Magang (MBKM) merupakan aktivitas yang dilakukan

              oleh  mahasiswa  sebagai  sarana  mengimplementasikan  pengetahuan  dan  teknologi  yang  telah
              diperoleh  selama  masa  perkuliahan.  MBKM  Magang  diselenggarakan  secara  sistematis  dan

              terjadwal dibawah bimbingan dosen pembimbing. Kegiatan MBKM Magang ini dilakukan sebagai

              pengganti kegiatan perkuliahan serta membuat mahasiswa menerapkan ilmu yang mereka dapatkan
              secara langsung dilapangan dan dibina oleh tenaga yang professional sehingga membuat mahasiswa

              akan menjadi insan yang bekerja secara tekun dan professional.
                      Kegiatan magang adalah satu bentuk implementasi program Magang – MBKM (Merdeka

              Belajar  Kampus  Merdeka)  satu  Bentuk  Kegiatan  Pembelajaran  (BKP)  kegiatan  ini  merupakan
              kegiatan yang memberikan ruang kepada mahasiswa untuk melihat secara riil suasana dan kondisi

              lapangan kerja, program ini setara dengan 20 SKS, artinya program ini dapat ditukarkan sebanyak

              17 SKS pada mata kuliah yang direkognisi dalam pelaksanaan proses Merdeka Belajar Kampus
              Mengajar Magang ini. Dalam pemilihan lokasi untuk magang, tentu memperhatikan disiplin ilmu

              yang bersesuaian dengan program studi dari Universitas Tanjungpura Pontianak khususnya jurusan

              Pendidikan Bahasa dan Seni pada program studi diploma 3 Perpustakaan di Fakultas Keguruan dan
              Ilmu Pendidikan (FKIP) Untan, kegiatan MBKM Magang ini dilaksanakan di Perpustakaan SDIT

              Al-Mumtaz Pontianak. Dengan adanya program tersebut diharapkan mahasiswa dapat mengamati
              serta mempelajari proses pelaksanaan pembagunan suatu proyek di lapangan dalam jangka waktu 4

              – 6 bulan.
                      Perpustakaan  sekolah  merupakan  bagian  integral  dari  program  sekolah  yang mendukung

              proses pembelajaran yang dan sepenuhnya dikelola oleh sekolah.yang bersangkutan. Keberadaan

              perpustakaan sekolah merupakan bagian integral dalam menunjang keberhasilan peningkatan mutu
              pembelajaran di sekolah. Terkait dengan hal tersebut maka pemanfaatan perpustakaan sekolah perlu

              mendapatkan perhatian khusus agar dapat dioptimalkan oleh seluruh warga sekolah. Selain itu, untuk
              mendekatkan  perpustakaan  sekolah  kepada  peserta  didik,  menumbuhkan  budaya  literasi,  dan

              meningkatkan mutu pembelajaran, setiap sekolah dasar perlu membuat sudut baca di kelas dan area
              baca sekolah. Perpustakaan SDITt Al-Mumtaz ini sudah menerapkan program tersebut seperti sudut

              baca di seluruh kelas dengan masing-masing kelas mendapatkan lima koleksi buku dari perpustakaan

              dan program area baca seperti pojok literasi di setiap sudut gedung sekolah terdapat lemari rak yang
              berisi buku dari perpustakaan. Secara umum, perpustakaan tidak hanya membahas mengenai buku


                                                              2
   1   2   3   4   5   6   7   8   9   10