Page 382 - KLASIFIKASI KANDUNGAN AL QUR'AN
P. 382
QS. 42:7 Demikianlah Kami wahyukan kepadamu Al Qur'an dalam bahasa Arab
supaya kamu memberi peringatan kepada ummul Qura (penduduk Mekah)
dan penduduk (negeri-negeri) sekelilingnya serta memberi peringatan
(pula) tentang hari berkumpul (kiamat) yang tidak ada keraguan padanya.
Segolongan masuk surga dan segolongan masuk neraka.
QS. 36:1 Yaa Siin
QS. 36:2 Demi Al Qur'an yang penuh hikmah,
QS. 36:3 sesungguhnya kamu salah seorang dari rasul-rasul,
QS. 36:4 (yang berada) di atas jalan yang lurus,
QS. 36:5 (sebagai wahyu) yang diturunkan oleh Yang Maha Perkasa lagi Maha
Penyayang.
QS. 36:6 agar kamu memberi peringatan kepada kaum yang bapak-bapak mereka
belum pernah diberi peringatan, karena itu mereka lalai.
QS. 27:76 Sesungguhnya Al Qur'an ini menjelaskan kepada Bani Israil sebahagian
besar dari (perkara-perkara) yang mereka berselisih tentangnya
QS. 27:77 Dan sesungguhnya Al Qur'an itu benar-benar menjadi petunjuk dan rahmat
bagi orang-orang yang beriman.
QS. 27:78 Sesungguhnya Tuhanmu akan menyelesaikan perkara antara mereka
dengan keputusan-Nya, dan Dia Maha Perkasa lagi Maha Mengetahui.
QS. 27:79 Sebab itu bertawakkallah kepada Allah, sesungguhnya kamu berada di atas
kebenaran yang nyata.
QS. 6:156 (Kami turunkan Al Qur'an itu) agar kamu (tidak) mengatakan: Bahwa kitab
itu hanya diturunkan kepada dua golongan saja sebelum kami, dan
sesungguhnya kami tidak memperhatikan apa yang mereka baca."
QS. 6:157 Atau agar kamu (tidak) mengatakan: "Sesungguhnya jikalau kitab itu
diturunkan kepada kami, tentulah kami lebih mendapat petunjuk dari
mereka." Sesungguhnya telah datang kepada kamu keterangan yang nyata
dari Tuhanmu, petunjuk dan rahmat. Maka siapakah yang lebih zalim
daripada orang yang mendustakan ayat-ayat Allah dan berpaling
daripadanya? Kelak Kami akan memberi balasan kepada orang-orang yang
berpaling dari ayat-ayat Kami dengan siksaan yang buruk, disebabkan
mereka selalu berpaling.
QS. 16:44 Dengan membawa keterangan-keterangan (mu`jizat) dan kitab-kitab. Dan
Kami turunkan kepadamu Al Qur'an, agar kamu menerangkan kepada umat
manusia apa yang telah diturunkan kepada mereka dan supaya mereka
memikirkan
QS. 25:1 Maha Suci Allah yang telah menurunkan Al-Furqaan (Al Qur'an) kepada
hamba-Nya, agar dia menjadi pemberi peringatan kepada seluruh alam
QS. 38:87 Al Qur'an ini tidak lain hanyalah peringatan bagi semesta alam
QS. 81:25 Dan Al Qur'an itu bukanlah perkataan syaitan yang terkutuk
QS. 81:26 maka ke manakah kamu akan pergi?
QS. 81:27 Al Qur'an itu tiada lain hanyalah peringatan bagi semesta alam,
10. Al Qur’an adalah kitab pembimbing manusia ke jalan Allah
QS. 4:174 Hai manusia, sesungguhnya telah datang kepadamu bukti kebenaran dari
Tuhanmu, (Muhammad dengan mu`jizatnya) dan telah Kami turunkan
kepadamu cahaya yang terang benderang (Al Qur'an).
QS. 14:1 Alif, laam raa. (Ini adalah) Kitab yang Kami turunkan kepadamu supaya
kamu mengeluarkan manusia dari gelap gulita kepada cahaya terang
benderang dengan izin Tuhan mereka, (yaitu) menuju jalan Tuhan Yang
Maha Perkasa lagi Maha Terpuji.
KLASIFIKASI KANDUNGAN AL QUR’AN 358