Page 453 - KLASIFIKASI KANDUNGAN AL QUR'AN
P. 453

orang  yang  beriman  di  antara  kamu  dan  menafkahkan  (sebagian)  dari
                              hartanya memperoleh pahala yang besar.
               QS. 59:9       Dan  orang-orang  yang  telah  menempati  Kota  Madinah  dan  telah  beriman
                              (Anshar)  sebelum  (kedatangan)  mereka  (Muhajirin),  mereka  mencintai
                              orang yang berhijrah kepada mereka. Dan mereka tiada menaruh keinginan
                              dalam hati mereka terhadap apa-apa yang diberikan kepada mereka (orang
                              Muhajirin);  dan  mereka  mengutamakan  (orang-orang  Muhajirin),  atas  diri
                              mereka  sendiri.  Sekalipun  mereka  memerlukan  (apa  yang  mereka  berikan
                              itu). Dan siapa yang dipelihara dari kekikiran dirinya, mereka itulah orang-
                              orang yang beruntung.
               QS. 64:16      Maka  bertakwalah  kamu  kepada  Allah  menurut  kesanggupanmu  dan
                              dengarlah serta ta`atlah; dan nafkahkanlah nafkah yang baik untuk dirimu.
                              Dan barangsiapa yang dipelihara dari kekikiran dirinya maka mereka itulah
                              orang-orang yang beruntung.
               QS. 75:6       Ia bertanya: "Bilakah hari kiamat itu?"
               QS. 92:17      Dan kelak akan dijauhkan orang yang paling takwa dari neraka itu,
               QS. 92:18      yang menafkahkan hartanya (di jalan Allah) untuk membersihkannya,
               QS. 92:19      padahal  tidak  ada  seorangpun  memberikan  suatu  ni'mat  kepadanya  yang
                              harus dibalasnya,
               QS. 92:20      tetapi  (dia  memberikan  itu  semata-mata)  karena  mencari  keridhaan
                              Tuhannya Yang Maha Tinggi.
               QS. 92:21      Dan kelak dia benar-benar mendapat kepuasan.

               31. Tinggalkanlah Khamar dan Judi !

               QS. 2:219      Mereka  bertanya  kepadamu  tentang  khamar  dan  judi.  Katakanlah:  "Pada
                              keduanya  itu  terdapat  dosa  besar  dan  beberapa  manfa`at  bagi  manusia,
                              tetapi dosa keduanya lebih besar dari manfa`atnya". Dan mereka bertanya
                              kepadamu  apa  yang  mereka  nafkahkan.  Katakanlah:  "Yang  lebih  dari
                              keperluan."  Demikianlah  Allah  menerangkan  ayat-ayat-Nya  kepadamu
                              supaya kamu berfikir,
               QS. 4:43       Hai orang-orang yang beriman, janganlah kamu shalat, sedang kamu dalam
                              keadaan mabuk, sehingga kamu mengerti apa yang kamu ucapkan, (jangan
                              pula hampiri mesjid) sedang kamu dalam keadaan junub, terkecuali sekedar
                              berlalu saja, hingga kamu mandi. Dan jika kamu sakit atau sedang dalam
                              musafir  atau  kembali  dari  tempat  buang  air  atau  kamu  telah  menyentuh
                              perempuan,  kemudian  kamu  tidak  mendapat  air,  maka  bertayamumlah
                              kamu  dengan  tanah  yang  baik  (suci);  sapulah  mukamu  dan  tanganmu.
                              Sesungguhnya Allah Maha Pema`af lagi Maha Pengampun.
               QS. 5:90       Hai orang-orang yang beriman, sesungguhnya (meminum) khamar, berjudi,
                              (berkorban  untuk)  berhala,  mengundi  nasib  dengan  panah,  adalah
                              perbuatan  keji  termasuk  perbuatan  syaitan.  Maka  jauhilah  perbuatan-
                              perbuatan itu agar kamu mendapat keberuntungan.
               QS. 5:91       Sesungguhnya syaitan itu bermaksud hendak menimbulkan permusuhan dan
                              kebencian di antara kamu lantaran (meminum) khamar dan berjudi itu, dan
                              menghalangi kamu dari mengingat Allah dan sembahyang; maka berhentilah
                              kamu (dari mengerjakan pekerjaan itu).
               QS. 47:15      (Apakah)  perumpamaan  (penghuni)  surga  yang  dijanjikan  kepada  orang-
                              orang  yang  bertakwa  yang  di  dalamnya  ada  sungai-sungai  dari  air  yang
                              tiada  berubah  rasa  dan  baunya,  sungai-sungai  dari  air  susu  yang  tiada
                              berubah rasanya, sungai-sungai dari khamar (arak) yang lezat rasanya bagi

               KLASIFIKASI KANDUNGAN AL QUR’AN                                                               429
   448   449   450   451   452   453   454   455   456   457   458