Page 47 - KLASIFIKASI KANDUNGAN AL QUR'AN
P. 47
QS. 34:1 Segala puji bagi Allah yang memiliki apa yang di langit dan apa yang di bumi
dan bagi-Nya (pula) segala puji di akhirat. Dan Dia-lah Yang Maha Bijaksana
lagi Maha Mengetahui.
QS. 39:1 Kitab (Al Qur'an ini) diturunkan oleh Allah Yang Maha Perkasa lagi Maha
Bijaksana.
48. Al Waddud (Maha Mengasihi)
QS. 11:90 Dan mohonlah ampun kepada Tuhanmu kemudian bertaubatlah kepada-
Nya. Sesungguhnya Tuhanku Maha Penyayang lagi Maha Pengasih.
QS. 85:14 Dia-lah Yang Maha Pengampun lagi Maha Pengasih
49. Al Majiid (Maha Mulia)
QS. 11:73 Para malaikat itu berkata: "Apakah kamu merasa heran tentang ketetapan
Allah? (Itu adalah) rahmat Allah dan keberkatan-Nya, dicurahkan atas kamu,
hai ahlulbait! Sesungguhnya Allah Maha Terpuji lagi Maha Pemurah."
50. Al Baa’its (Maha Pembangkit)
QS. 2:56 Setelah itu Kami bangkitkan kamu sesudah kamu mati, supaya kamu
bersyukur.
QS. 16:84 Dan (ingatlah) akan hari (ketika) Kami bangkitkan dari tiap-tiap umat
seorang saksi (rasul), kemudian tidak diizinkan kepada orang-orang yang
kafir (untuk membela diri) dan tidak (pula) mereka dibolehkan meminta
ma`af.
QS. 16:89 (Dan ingatlah) akan hari (ketika) Kami, bangkitkan pada tiap-tiap umat
seorang saksi atas mereka dari mereka sendiri, dan Kami datangkan kamu
(Muhammad) menjadi saksi atas seluruh umat manusia. Dan Kami turunkan
kepadamu Al Kitab (Al Qur'an) untuk menjelaskan segala sesuatu dan
petunjuk serta rahmat dan kabar gembira bagi orang-orang yang berserah
diri
51. Asy Syahiid (Maha Menyaksikan)
QS. 33:55 Tidak ada dosa atas isteri-isteri Nabi (untuk berjumpa tanpa tabir) dengan
bapak-bapak mereka, anak-anak laki-laki mereka, saudara laki-laki mereka,
anak laki-laki dari saudara laki-laki mereka, anak laki-laki dari saudara
mereka yang perempuan, perempuan-perempuan yang beriman dan hamba
sahaya yang mereka miliki, dan bertakwalah kamu (hai isteri-isteri Nabi)
kepada Allah. Sesungguhnya Allah Maha Menyaksikan segala sesuatu
QS. 34:47 Katakanlah: "Upah apapun yang aku minta kepadamu, maka itu untuk
kamu. Upahku hanyalah dari Allah, dan Dia Maha Mengetahui segala
sesuatu".
52. Al Haqq (Maha Benar)
QS. 22:62 (Kuasa Allah) yang demikian itu, adalah karena sesungguhnya Allah, Dialah
(Tuhan) Yang Haq dan sesungguhnya apa saja yang mereka seru selain
Allah, itulah yang batil, dan sesungguhnya Allah, Dialah Yang Maha Tinggi
lagi Maha Besar.
KLASIFIKASI KANDUNGAN AL QUR’AN 23