Page 65 - KLASIFIKASI KANDUNGAN AL QUR'AN
P. 65

b. Sunnatullah itu tetap, tidak berubah

               QS. 17:77        (Kami  menetapkan  yang  demikian)  sebagai  suatu  ketetapan  terhadap
                                rasul-rasul  Kami  yang  Kami  utus  sebelum  kamu  dan  tidak  akan  kamu
                                dapati perubahan bagi ketetapan Kami itu.
               QS. 33:62        Sebagai sunnah Allah yang berlaku atas orang-orang yang telah terdahulu
                                sebelum (mu), dan kamu sekali-kali tiada akan mendapati perubahan pada
                                sunnah Allah.
               QS. 6:115        Telah  sempurnalah  kalimat  Tuhanmu  (Al  Qur'an,  sebagai  kalimat  yang
                                benar dan adil. Tidak ada yang dapat merobah-robah kalimat-kalimat-Nya
                                dan Dia-lah yang Maha Mendengar lagi Maha Mengetahui.
               QS. 48:23        Sebagai suatu sunnatullah yang telah berlaku sejak dahulu, kamu sekali-
                                kali tiada akan menemukan perubahan bagi sunnatullah itu.

               c. Sunnatullah itu objektif/berlaku untuk siapa saja

               QS. 15:21        Dan tidak ada sesuatupun melainkan pada sisi Kami-lah khazanahnya; dan
                                Kami tidak menurunkannya melainkan dengan ukuran yang tertentu.
               QS. 21:105       Dan sungguh telah Kami tulis di dalam Zabur sesudah (Kami tulis dalam)
                                Lauh  Mahfuzh,  bahwasanya  bumi  ini  dipusakai  hamba-hamba-Ku  yang
                                saleh.
               QS. 49:13        Hai manusia, sesungguhnya Kami menciptakan kamu dari seorang laki-laki
                                dan  seorang  perempuan  dan  menjadikan  kamu  berbangsa-bangsa  dan
                                bersuku-suku  supaya  kamu  saling  kenal  mengenal.  Sesungguhnya  orang
                                yang  paling  mulia  di  antara  kamu  di  sisi  Allah  ialah  orang  yang  paling
                                bertakwa di antara kamu. Sesungguhnya Allah Maha Mengetahui lagi Maha
                                Mengenal.

               d.  Adakah penyimpangan terhadap hukum Allah ?

               QS. 21:68        Mereka berkata: "Bakarlah dia dan bantulah tuhan-tuhan kamu, jika kamu
                                benar-benar hendak bertindak".
               QS. 21:69        Kami berfirman: "Hai api menjadi dinginlah, dan menjadi keselamatanlah
                                bagi Ibrahim".
               QS. 21:70        mereka hendak berbuat makar terhadap Ibrahim, maka Kami menjadikan
                                mereka itu orang-orang yang paling merugi.
               QS. 21:71        Dan Kami selamatkan Ibrahim dan Luth ke sebuah negeri yang Kami telah
                                memberkahinya untuk sekalian manusia
               QS. 19:22        Maka  Maryam  mengandungnya,  lalu  ia  menyisihkan  diri  dengan
                                kandungannya itu ke tempat yang jauh.
               QS. 19:23        Maka  rasa  sakit  akan  melahirkan  anak  memaksa  ia  (bersandar)  pada
                                pangkal  pohon  kurma,  ia  berkata:  "Aduhai,  alangkah  baiknya  aku  mati
                                sebelum ini, dan aku menjadi sesuatu yang tidak berarti, lagi dilupakan".
               QS. 19:24        Maka  Jibril  menyerunya  dari  tempat  yang  rendah:  "Janganlah  kamu
                                bersedih  hati,  sesungguhnya  Tuhanmu  telah  menjadikan  anak  sungai  di
                                bawahmu.
               QS. 19:25        Dan  goyanglah  pangkal  pohon  kurma  itu  ke  arahmu,  niscaya  pohon  itu
                                akan menggugurkan buah kurma yang masak kepadamu.
               QS. 19:26        Maka  makan,  minum  dan  bersenang  hatilah  kamu.  Jika  kamu  melihat
                                seorang  manusia,  maka  katakanlah:  "Sesungguhnya  aku  telah  bernazar
                                berpuasa  untuk  Tuhan  Yang  Maha  Pemurah,  maka  aku  tidak  akan
                                berbicara dengan seorang manusiapun pada hari ini".

               KLASIFIKASI KANDUNGAN AL QUR’AN                                                                41
   60   61   62   63   64   65   66   67   68   69   70