Page 80 - KLASIFIKASI KANDUNGAN AL QUR'AN
P. 80

QS. 2:57         Dan  Kami  naungi  kamu  dengan  awan,  dan  Kami  turunkan  kepadamu
                                "manna" dan "salwa". Makanlah dari makanan yang baik-baik yang telah
                                Kami  berikan  kepadamu.  Dan  tidaklah  mereka  menganiaya  Kami,  akan
                                tetapi merekalah yang menganiaya diri mereka sendiri.
               QS. 16:79        Tidakkah  mereka  memperhatikan  burung-burung  yang  dimudahkan
                                terbang  di  angkasa  bebas.  Tidak  ada  yang  menahannya  selain  daripada
                                Allah. Sesungguhnya pada yang demikian itu benar-benar terdapat tanda-
                                tanda (kebesaran Tuhan) bagi orang-orang yang beriman
               QS. 22:28        supaya mereka menyaksikan berbagai manfa`at bagi mereka dan supaya
                                mereka menyebut nama Allah pada hari yang telah ditentukan atas rezki
                                yang  Allah  telah  berikan  kepada  mereka  berupa  binatang  ternak.  Maka
                                makanlah sebahagian daripadanya dan (sebahagian lagi) berikanlah untuk
                                dimakan orang-orang yang sengsara lagi fakir.
               QS. 22:36        Dan telah Kami jadikan untuk kamu unta-unta itu sebahagian dari syi`ar
                                Allah, kamu memperoleh kebaikan yang banyak padanya, maka sebutlah
                                olehmu  nama  Allah  ketika  kamu  menyembelihnya dalam  keadaan  berdiri
                                (dan telah terikat). Kemudian apabila telah roboh (mati), maka makanlah
                                sebahagiannya dan beri makanlah orang yang rela dengan apa yang ada
                                padanya  (yang  tidak  meminta-minta)  dan  orang  yang  meminta.
                                Demikianlah Kami telah menundukkan unta-unta itu kepada kamu, mudah-
                                mudahan kamu bersyukur.
               QS. 25:59        Yang  menciptakan  langit  dan  bumi  dan  apa  yang  ada  antara  keduanya
                                dalam enam masa, kemudian Dia bersemayam di atas Arsy, (Dialah) Yang
                                Maha  Pemurah,  maka  tanyakanlah  (tentang  Allah)  kepada  yang  lebih
                                mengetahui (Muhammad) tentang Dia.
               QS. 55:22        Dari keduanya keluar mutiara dan marjan.
               QS. 16:14        Dan Dia-lah, Allah yang menundukkan lautan (untukmu) agar kamu dapat
                                memakan daripadanya daging yang segar (ikan), dan kamu mengeluarkan
                                dari  lautan  itu  perhiasan  yang  kamu  pakai;  dan  kamu  melihat  bahtera
                                berlayar  padanya, dan  supaya kamu  mencari  (keuntungan)  dari  karunia-
                                Nya, dan supaya kamu bersyukur.
               QS. 6:38         Dan tiadalah binatang-binatang yang ada di bumi dan burung-burung yang
                                terbang  dengan  kedua  sayapnya,  melainkan  umat-umat  (juga)  seperti
                                kamu.  Tiadalah  Kami  alpakan  sesuatupun  di  dalam  Al  Kitab,  kemudian
                                kepada Tuhanlah mereka dihimpunkan
               QS. 16:6         Dan  kamu  memperoleh  pandangan  yang  indah  padanya,  ketika  kamu
                                membawanya  kembali  ke  kandang  dan  ketika  kamu  melepaskannya  ke
                                tempat penggembalaan

               3. Manfaat Binatang Bagi manusia

               QS. 16:66        Dan  sesungguhnya  pada  binatang  ternak  itu  benar-benar  terdapat
                                pelajaran bagi kamu. Kami memberimu minum daripada apa yang berada
                                dalam  perutnya  (berupa)  susu  yang  bersih  antara  tahi  dan  darah,  yang
                                mudah ditelan bagi orang-orang yang meminumnya.
               QS. 23:21        Dan  sesungguhnya  pada  binatang-binatang  ternak,  benar-benar  terdapat
                                pelajaran  yang  penting  bagi  kamu,  Kami  memberi  minum  kamu  dari  air
                                susu yang ada dalam perutnya, dan (juga) pada binatang-binatang ternak
                                itu terdapat faedah yang banyak untuk kamu, dan sebagian darinya kamu
                                makan,


               KLASIFIKASI KANDUNGAN AL QUR’AN                                                                56
   75   76   77   78   79   80   81   82   83   84   85