Page 79 - KLASIFIKASI KANDUNGAN AL QUR'AN
P. 79

F. HEWAN ATAU BINATANG

               1. Penciptaan dan Perkembangbiakan Hewan

               QS. 24:45        Dan Allah telah menciptakan semua jenis hewan dari air, maka sebagian
                                dari hewan itu ada yang berjalan di atas perutnya dan sebagian berjalan
                                dengan dua kaki, sedang sebagian (yang lain) berjalan dengan empat kaki.
                                Allah  menciptakan  apa  yang  dikehendaki-Nya,  sesungguhnya  Allah  Maha
                                Kuasa atas segala sesuatu.
               QS. 42:11        (Dia) Pencipta langit dan bumi. Dia menjadikan bagi kamu dari jenis kamu
                                sendiri  pasangan-pasangan  dan  dari  jenis  binatang  ternak  pasangan-
                                pasangan (pula), dijadikan-Nya kamu berkembang biak dengan jalan itu.
                                Tidak  ada  sesuatupun  yang  serupa  dengan  Dia,  dan  Dia-lah  Yang  Maha
                                Mendengar lagi Maha Melihat.
               QS. 31:10        Dia  menciptakan  langit  tanpa  tiang  yang  kamu  melihatnya  dan  Dia
                                meletakkan  gunung-gunung  (di  permukaan)  bumi  supaya  bumi  itu  tidak
                                menggoyangkan  kamu;  dan  memperkembang  biakkan  padanya  segala
                                macam jenis binatang. Dan Kami turunkan air hujan dari langit, lalu Kami
                                tumbuhkan padanya segala macam tumbuh-tumbuhan yang baik.
               QS. 2:164        Sesungguhnya dalam penciptaan langit dan bumi, silih bergantinya malam
                                dan siang, bahtera yang berlayar di laut membawa apa yang berguna bagi
                                manusia, dan apa yang Allah turunkan dari langit berupa air, lalu dengan
                                air itu Dia hidupkan bumi sesudah mati (kering) -nya dan Dia sebarkan di
                                bumi  itu  segala  jenis  hewan,  dan  pengisaran  angin  dan  awan  yang
                                dikendalikan  antara  langit  dan  bumi;  Sungguh  (terdapat)  tanda-tanda
                                (keesaan dan kebesaran Allah) bagi kaum yang memikirkan.
               QS. 35:28        Dan  demikian  (pula)  di  antara  manusia,  binatang-binatang  melata  dan
                                binatang-binatang  ternak  ada  yang  bermacam-macam  warnanya  (dan
                                jenisnya). Sesungguhnya yang takut kepada Allah di antara hamba-hamba-
                                Nya,  hanyalah  ulama.  Sesungguhnya  Allah  Maha  perkasa  lagi  Maha
                                Pengampun

               2. Macam-macam Binatang dan Tempat kediamannya

               QS. 11:6         Dan tidak ada suatu binatang melatapun di bumi melainkan Allah-lah yang
                                memberi rezkinya, dan Dia mengetahui tempat berdiam binatang itu dan
                                tempat penyimpanannya. Semuanya tertulis dalam kitab yang nyata (Lauh
                                Mahfuzh).
               QS. 16:68        Dan  Tuhanmu  mewahyukan  kepada  lebah:  "Buatlah  sarang-sarang  di
                                bukit-bukit,  di  pohon-pohon  kayu,  dan  di  tempat-tempat  yang  dibikin
                                manusia".
               QS. 29:41        Perumpamaan  orang-orang  yang  mengambil  pelindung-pelindung  selain
                                Allah adalah seperti laba-laba yang membuat rumah. Dan sesungguhnya
                                rumah yang paling lemah ialah rumah laba-laba kalau mereka mengetahui.
               QS. 2:26         Sesungguhnya Allah tiada segan membuat perumpamaan berupa nyamuk
                                atau yang lebih rendah dari itu. Adapun orang-orang yang beriman, maka
                                mereka  yakin  bahwa  perumpamaan  itu  benar  dari  Tuhan  mereka,  tetapi
                                mereka  yang  kafir  mengatakan:  "Apakah  maksud  Allah  menjadikan  ini
                                untuk  perumpamaan?"  Dengan  perumpamaan  itu  banyak  orang  yang
                                disesatkan Allah, dan dengan perumpamaan itu (pula) banyak orang yang
                                diberi-Nya  petunjuk.  Dan  tidak  ada  yang  disesatkan  Allah  kecuali  orang-
                                orang yang fasik,

               KLASIFIKASI KANDUNGAN AL QUR’AN                                                                55
   74   75   76   77   78   79   80   81   82   83   84