Page 6 - KEBERADAAN ALLAH
P. 6

QS.  29:61.  dan  Sesungguhnya  jika  kamu  tanyakan  kepada  mereka:  "Siapakah  yang
                  menjadikan langit dan bumi dan menundukkan matahari dan bulan?" tentu  mereka  akan
                  menjawab: "Allah", Maka betapakah mereka (dapat) dipalingkan (dari jalan yang benar).

                  QS. 42:11. (dia) Pencipta langit dan bumi. Dia menjadikan bagi kamu dari jenis kamu sendiri
                  pasangan-pasangan dan dari jenis binatang ternak pasangan- pasangan (pula), dijadikan-Nya
                  kamu berkembang biak dengan jalan itu. tidak ada sesuatupun yang serupa dengan Dia, dan
                  Dia-lah yang Maha mendengar dan melihat.

                  KENAPA ALLAH TIDAK BISA DILIHAT ?
                  (QS. 57:3; 53:16-17)

                  QS.  57:3.  Dialah  yang  Awal  dan  yang  akhir  yang  Zhahir  dan  yang  Bathin;  dan  Dia  Maha
                  mengetahui segala sesuatu.

                  QS. 53: 16-17. (Muhammad melihat Jibril) ketika Sidratil Muntaha diliputi oleh sesuatu yang
                  meliputinya. penglihatannya (Muhammad) tidak berpaling dari yang dilihatnya itu dan tidak
                  (pula) melampauinya.

                  ALLAH ADA DIMANA ?
                  (QS. 2:186, 115)

                  QS.  2:186.  dan  apabila  hamba-hamba-Ku  bertanya  kepadamu  tentang  Aku,  Maka
                  (jawablah),  bahwasanya  aku  adalah  dekat.  aku  mengabulkan  permohonan  orang  yang
                  berdoa  apabila  ia  memohon  kepada-Ku,  Maka  hendaklah  mereka  itu  memenuhi  (segala
                  perintah-Ku) dan hendaklah mereka beriman kepada-Ku, agar mereka selalu berada dalam
                  kebenaran.

                  QS. 2: 115. dan kepunyaan Allah-lah timur dan barat, Maka kemanapun kamu menghadap di
                  situlah wajah Allah. Sesungguhnya Allah Maha Luas (rahmat-Nya) lagi Maha mengetahui.

                  KENAPA HARUS MENYEMBAH ALLAH ?
                  (QS. 29:6)

                  QS.  29:6.  dan  Barangsiapa  yang  berjihad,  Maka  Sesungguhnya  jihadnya  itu  adalah  untuk
                  dirinya sendiri. Sesungguhnya Allah benar-benar Maha Kaya (tidak memerlukan sesuatu) dari
                  semesta alam.







                  KEBERADAAN ALLAH                                                                     4
   1   2   3   4   5   6   7   8   9   10   11