Page 23 - MODUL ELEKTRONIK BERBASIS INKUIRI TERBIMBING
P. 23
MODUL ELEKTRONIK BERBASIS
INKUIRI TERBIMBING
PEMBELAJARAN 1: CIRI-CIRI VIRUS
URAIAN MATERI
Virus-virus RNA lainnya dapat menyebabkan infeksi
dan seluruh molekul berfungsi sebagai suatu messenger
RNA dalam sel yang terinfeksi, sedangkan RNA lainnya
tidak dapat menyebabkan infeksi. Contoh dari RNA virus
yaitu Tobacco Mosaic Virus (TMI).
RNA virus terdapat dalam beberapa bentuk . RNA
dapat berupa molekul linear tunggal, contohnya
picornavirus. Sedangkan untuk virus lainnya seperti
orthomyxovirus terdiri dari beberapa segmen RNA yang
mungkin berhubungan satu sama lain dalam virion.
2. Protein Virus
Protein pada virus membentuk selubung yang
dinamakan kapsid. Fungsi dari protein struktural virus
antara lain: melindungi genom virus, tempat reseptor
yang diperlukan oleh virus telanjang untuk mulai
menginfeksi, perangsang dan pembentuk antibody.
19