Page 58 - MODUL P5 Gaya Hidup Berkelanjutan SMPN 138
P. 58
4. Diamkan di ruang yang teduh atau tidak terkena sinar matahari selama 10 hari hingga selesai
fermentasi. (Hari ke 10 POC siap digunakan).
5. Fermentasi berhasil apabila setelah 10 hari, saat tutup dibuka berbau tape, bukan berbau busuk.
Cara Pengaplikasian POC Urine Kelinci
Aplikasi Air Leri (cucian beras) :
Untuk Pupuk Daun : Ambil 10 ml pupuk cair cucian beras dan larutkan dalam 1 liter air. Semprot
ke seluruh bagian tanaman terutama bagian bawah daun (cukup sekedar basah saja). Lakukan
penyemprotan pupuk daun setiap seminggu 2 kali.
Untuk Pupuk akar : Ambil 10-20 ml pupuk cair air cucian beras, larutkan dalam 5 liter air. Siram
ke media tumbuh tanaman sekitar perakaran sebanyak 250 ml (secukupnya) per tanaman.
Aplikasikan seminggu sekali.
Aplikasi Urine Kelinci :
1 liter POC urine kelinci diencerkan dengan 10 liter air bersih, kemudian disemprotkan keseluruh
bagian tanaman. Pemakaian umumnya dilakukan dengan penyemprotan pada bagian tanaman,
terutama daun. Daun yang disemprot sebaiknya bagian bawah dilakukan pada pagi hari sebelum
matahari terik. Aplikasi dapat dilakukan setiap 7-10 hari sekali.
1 liter POC urine kelinci diencerkan dengan 1 liter air bersih, kemudian dikocorkan pada tanaman.
Aplikasi Air Kelapa :
Pupuk Daun : Ambil 10 ml POC air kelapa lalu larutkan ke dalam 1 liter air. Semprotkan ke
seluruh bagian tanaman . Lakukan penyemprotan setiap seminggu sekali
Pupuk Akar : Ambil 10 – 20 ml POC air kelapa lalu larutkan ke dalam 5 liter air. Siramkan ke
media tanam sekitar perakaran sebanyak 250 ml Lakukan aplikasi tersebut setiap 10 hari sekali.
JAKARTA, KOMPAS.com - Air cucian beras biasanya langsung dibuang. Akan tetapi, nyatanya air
cucian beras mengandung banyak nutrisi yang berguna untuk menyuburkan tanaman. Dikutip
dari laman Cybex Kementerian Pertanian RI, Jumat (28/10/2022), ada banyak manfaat air cucian
beras untuk tanaman yang belum banyak diketahui. Air cucian beras mengandung banyak nutrisi
penting bagi tanaman sekaligus mengandung bakteri baik. Air beras mengandung 90 persen
58