Page 9 - MATERI PEMBELAJARAN SEJARAH KEBUDAYAAN ISLAM SKI OLEH NINA DESPITA
P. 9

Sedangkan  Masyarakat  perkotaan  sebagian  menjadikan  peternakan  sebagai

                       sumber  kehidupan  mereka  dan  sebagian  menggantungkan  kehidupan  mereka  dari
                       pertanian.  Bagi  mereka  yang  menggantungkan  hidupnya  dari  peternakan,  ada  yang

                       menjadi pengembala ternaknya sendiri dan ada juga yang mengembalakan ternak orang
                       lain.  Seperti  Nabi  Muhammad  Saw,  ketika  tinggal  di  suku  Bani  Sa’ad,  beliau

                       mengembala kambing milik orang kaya. Begitu juga halnya juga Umar bin Khattab,
                       ibnu Mas’ud dan lainya.

                              Sedangkan  masyarakat  Arab  perkotaan  yang  menjadikan  pertanian  sebagai

                       sumber  kehidupan  mereka  adalah  masyarakat  yang  mendiami  daerah-daerah  yang
                       subur, seperti Yaman, Thaif, Madinah, Najd, Khaibar dan lainya. Mereka tidak hanya

                       mengandalkan  hasil  dari  pertanian  dan  peternakan  saja,  mayoritas  mereka  memilih
                       perniagaan  sebagai  mata  pencahariannya,  khususnya  penduduk  Mekah,  mereka

                       mempunyai  pusat  perniagaan  yang  istimewa.  Dalam  pandangan  orang-orang  Arab
                       Penduduk Mekah memiliki kedudukan yang istimewa, karena mereka adalah penduduk

                       negeri Haram (Mekah). Orang-orang Arab lain tidak berani mengganggu perniagaan

                       mereka. Allah ta’ala menjadikan Mekah menjadi tanah yang suci dan aman. Firman
                       Allah QS. Al-Ankabut [29]:67

                                                                                                                          ٰ  ٰ

                       Artinya : Dan apakah mereka tidak memperhatikan, bahwa sesungguhnya Kami telah
                       menjadikan  (negeri  mereka)  tanah  suci  yang  aman,  sedang  manusia  sekitarnya
                       rampok-merampok. Maka mengapa (sesudah nyata kebenaran) mereka masih percaya
                       kepada yang bathil dan ingkar kepada nikmat Allah

                              Diantara penduduk Mekah yang memegang peranan penting dalam perniagaan
                       di Jazirah Arab adalah suku Quraisy. Pengalaman berniaga ini didapat dari orang- orang

                       Yaman yang pindah ke Mekah, karena orang-orang Yaman terkenal punya keahlian
                       dibidang perniagaan. Selain itu Mekah menjadi kota tempat orang-orang arab berziarah

                       guna melaksanakan ibadah haji. Karena Ka’bah berada di kota Mekah yang selalu di

                       ziarahi setiap tahun setaip mereka melaksanakan haji.
                              Orang-orang  Quraisy  mempunyai  kebiasaan  mengadakan  perjalanan

                       perdagangan ke daerah-daerah lain. Allah Swt. Mengabadikan dalam al-Quran tentang

                       perjalanan mereka dalam usaha perdagangan yang sangat terkenal, yaitu musim dingin
                       menuju Yaman, dan sebaliknya dagang musim panas ke kota Syam. Firman Allah QS.

                       Quraisy [106] : 1-4





                9
   4   5   6   7   8   9   10   11   12   13   14