Page 50 - Suhu dan Kalor
P. 50
BAHAN AJAR DIGITAL FISIKA
DENGAN MODEL PROBLEM BASED LEARNING
Gambar 11. Pemuaian Volume
Sumber : www.ammongguru.com
Pada muai volume zat padat, pemuaiannya dianggap kesemua
arah. Pemuaian volume dapat juga diartikan sebagai pertambahan
panjang suatu objek padat tiga dimensi. Dengan demikian,
koefisien muai volume benda sama dengan tiga kali koefisien muai
panjang (γ = 3α). Suatu benda dengan volume awalnya Vo jika
dipanaskan, maka benda tersebut akan memuai dan mengalami
pertambahan volume sebesar ΔV.
b) Pemuaian volume pada zat cair
Pada pembahasan sebelumnya telah dijelaskan bahwa pada
umumnya setiap zat memuai jika dipanaskan, kecuali air jika
o
o
dipanaskan dari 0 C sampai 4 C akan menyusut. Sifat keanehan air
seperti itu disebut anomali air. Grafik anomali air seperti
diperlihatkan pada gambar berikut ini.
Gambar 12. Grafik Anomali Air
Sumber : www.fisikabc.com
50