Page 3 - MODUL 5 APRESIASI SENI DAN PEMBELAJARANNFinish
P. 3
KATA PENGANTAR
Puji dan syukur penulis panjatkan kehadirat Tuhan Yang Maha Esa karena
atas hidayah dan Inayah-Nya kami dapat menyelesaikan penulisan modul ini
sesuai dengan waktu yang telah ditentukan.
Modul 5 berisi Apresiasi Seni dan Pembelajarannya, terdiri dari empat
Kegiatan Belajar (KB), yaitu: 1) Kegiatan Belajar 1, berisi materi Pembelajaran
Apresiasi Seni Rupa; 2) Kegiatan Belajar 2, berisi materi Pembelajaran Apresiasi
Seni Musik; 3) Kegiatan Belajar 3, berisi materi Pembelajaran Apresiasi Seni
Tari; dan 4) Kegiatan Belajar 4, berisi materi Pembelajaran Apresiasi Teater.
Tujuan utama penyusunan Modul 5 ini adalah untuk membekali peserta
Program Profesi Guru (PPG) untuk menguasai konsep tentang Apresiasi Seni dan
Pembelajarannya di sekolah.
Kehadiran Modul 5 ini tidak lepas dari peran serta semua pihak yang
membantu. Untuk itu, dalam kesempatan ini perkenankan penulis mengucapkan
banyak terima kasih kepada pihak-pihak yang telah dengan tulus ikhlas membantu
dalam proses penyelesaian modul ini, khususnya kepada:
1. Direktorat Guru dan Tenaga Kependidikan Kementerian Pendidikan dan
Kebudayaan;
2. Para Penyelia modul di bidang Pendidikan Seni Rupa, Pendidikan Musik,
Pendidikan Tari dan Pendidikan Drama/Teater yang telah memberi masukan,
saran dan arahan dalam proses penyusunan modul;
3. Pengembang Media Pembelajaran yang telah membuat media dalam berbagai
bentuk media yang diandang relevan dengan materi pada modul yang disusun
dan dikembangkan penulis;
4. Pihak lain yang teribat langsung maupun tidak langsung dalam proses
penyusunan modul ini
Akhirnya, Penulis berharap kehadiran modul ini bermanfaat khususnya
bagi para peserta PPG dan umumnya untuk meningkatkan kualitas dan
iii