Page 7 - MATERI SKI KELAS 7
P. 7

TANTANGAN DAN RINTANGAN DAKWAH NABI SAW DI



                                                       MAKKAH







                       Nabi Muhammad yang mulanya mendapat perintah Allah berdakwah secara sembunyi-


               sembunyi  kemudian  diperintah  oleh  Allah  untuk  berdakwah  secara  terang-terangan.  Saat

               Rasulullah berdakwah secara terang-terangan, maka gangguan kaum kafir Quraisy juga semakin

               nampak.  Orang-orang  kafir  Quraisy  melakukan  segala  upaya  demi  terhentinya  dakwah


               Rasulullah SAW dan padamnya syiar Islam. Namun atas pertolongan Allah, syiar Islam semakin

               berkembang  dan  pemeluk  Islam  semakin  banyak.  Janji  Allah  tentang  Islam  dan  syiar  Islam


               termaktub dalam Al-Qur‟an yang artinya:



               “Mereka  berkehendak  memadamkan  cahaya  (agama)  Allah  dengan  mulut  (ucapan-ucapan)

               mereka,  sementara  Allah  tidak  menghendaki  selain  menyempurnakan  cahaya-Nya  walaupun

               orang-orang  yang  kafir  tidak  menyukainya.  Dialah  Yang  telah  mengutus  Rasul-Nya  (dengan


               membawa)  petunjuk  (al-Quran)  dan  agama  yang  benar  untuk  Dia  menangkan  atas  segala

               agama walaupun orang-orang musyrik tidak menyukai.” (QS at-Taubah: 32-33).



                       Diantara usaha-usaha orang-orang kafir Quraisy dalam menghalangi dakwah Nabi SAW


               dan tersebarnya dakwah Islam antara lain:


               1. Penghinaan, ancaman dan siksaan secara fisik kepada Rasulullah SAW.



               Orang-orang kafir Quraisy Makkah menghina  Nabi  Muhammad dan menyebut  beliau sebagai

               orang gila, tukang sihir, si anak celaka dan sebagainya sebagai penghinaan kepada beliau. Abu


               Jahal  melemparkan  kotoran  unta  di  atas  tubuh  Rasulullah  kala  beliau  sedang  bersujud  dalam
   2   3   4   5   6   7   8   9   10   11   12