Page 76 - Perjuangan dan Harapan Transformasi Semenanjung Doberai PBD
P. 76
• Pulau Raam
Dikenal juga dengan nama Pulau Buaya (crocodile
island). Letaknya di depan Kota Sorong. Bentuknya
mirip seekor buaya raksasa yang mengapung di
permukaan air.
Pulau ini berbatasan dengan Kabupaten Raja
Ampat dan untuk menjangkaunya bisa menggunakan
perahu mesin dengan perjalanan selama 25 menit.
Meski memiliki pesona nan memikat seperti pasir yang
putih, pemandangan bawah laut, juga peninggalan-
peninggalan sejarah yang ada di sana, pulau ini belum
banyak mendapatkan kunjungan dari para wisatawan.
• Hutan Ekowisata kilometer 14
Hutan ekowisata di Km 14 merupakan kawasan
konservasi hutan lindung yang memiliki flora fauna
endemik di Bumi Cenderawasih. Kawasan ini masih
memiliki hutan yang masih terjaga. Pepohonan
yang tinggi, suara burung-burung yang berkicau
dan nyanyian alam membuat siapapun yang
datang berkunjung terlena dalam keheningan yang
menenangkan jiwa.
64