Page 10 - C:\Users\Ayu\Documents\Flip PDF Professional\bismillah ebook riska nabilah fix\
P. 10
Teks perubahan konseptual (conceptual change texts) memuat empat kondisi
perubahan konseptual yang dikembangkan oleh Posner,et al (1982) yaitu:
1. Dissatisfaction, artinya teks perubahan konseptual yang disusun harus
mampu menimbulkan ketidakpuasan pelajar terkait konsep awal yang
mereka miliki.
2. Intelligible, artinya konsep yang baru harus dapat dimengerti dan dipahami
oleh peserta didik.
3. Plausible, artinya konsep yang baru harus masuk akal dan diyakini
kebenaran oleh peserta didik.
4. Fruitful, artinya konsep yang baru tidak hanya menjawab permasalahan
terdahulu, tapi juga dapat digunakan untuk menghadapi kondisi-kondisi
yang baru.
Adapun format penyajian teks sanggahan dalam model perubahan
konseptual adalah :
1. Diinformasikan kemungkinan-kemungkinan konsepsi alternatif yag
berkaitan dengan miskonsepsi.
2. Menyajikan teks sanggahan yaitu menyangga miskonsepsi siswa dengan
memberikan konsep yang baru berupa argumentasi ilmiah yang sebenarnya.
3. Memberikan contoh atau alasan, penjelasan dan kejadian berkaitan dengan
konsep tersebut.
2